Serangan Siber Mengganggu Siaran Pertandingan Euro 2024 Polandia vs Austria

JAKARTA - Peretas telah mengganggu siaran pertandingan online  Euro 2024 antara Polandia dan Austria pada  Jumat, 22 jUNI menurut satsiun penyiaran negara Polandia, TVP. Ini adalah serangan siber kedua yang menargetkan tim sepak bola Polandia selama Piala Eropa ini.

Menurut TVP, dalam pemeriksaan awal menunjukkan bahwa peretas meluncurkan serangan distributed denial of service (DDoS) - yang membanjiri server dengan jumlah lalu lintas yang sangat besar - sehingga menghalangi para penggemar untuk menonton siaran pertandingan Grup D tersebut.

Serangan serupa juga menghantam siaran online pertandingan Polandia melawan Belanda pada  Minggu 16 Juni sebelumnya.

"Kami mohon maaf atas masalah teknis yang terkait dengan siaran pertandingan Polandia-Austria di Internet," kata TVP dalam sebuah unggahan di X.

TVP mengatakan bahwa mereka telah meluncurkan situs web alternatif di mana para penggemar dapat menonton pertandingan tersebut.

Pada  Minggu, TVP mengungkapkan bahwa serangan dilakukan dari alamat IP yang berada di dalam Polandia. Namun, mereka tidak memberikan komentar mengenai sumber serangan pada hari Jumat.