Resmi Dijual di Indonesia, Citroen Serah Terima Unit E-C3 Kepada 50 Pelanggan
JAKARTA - Citroen, merek otomotif dari Prancis, secara resmi menyerahkan unit mobil listriknya E-C3 All Electric diwakili 50 pelanggan yang telah melakukan pemesanan sebelumnya. Penyerahan tersebut bertempat di Citroen Experience Center Pantai Indah Kapuk (PIK), Jakarta Utara.
Hal ini dilakukan menyusul diterbitkannya ijin untuk mengikuti Program Kendaraan Bermotor Listrik Berbasis Baterai, sehingga Citroën menjadi merek pertama dan satu-satunya di Indonesia yang memperoleh fasilitas impor secara resmi dari pemerintah.
Aktivitas impor dalam completely built-up (CBU) akan dilakukan dalam masa transisi menuju produksi lokal selambat-lambatnya sebelum tahun 2026. Hal ini menjadi salah satu wujud komitmen Citroën dalam menggarap pasar di Indonesia dalam jangka waktu lama.
Chief Executive Officer PT Indomobil National Distributor Tan Kim Piauw, mengatakan bahwa serah terima ini juga bersamaan dengan penyerahan unit ke 19 jaringan dealer Citroen lainnya sehingga unit tersebut akan mengaspal dalam waktu dekat.
“Kehadiran dan penyerahan The New Citroën Ë-C3 All Electric kepada pemiliknya, merupakan bukti komitmen jangka panjang kami dalam menggarap pasar kendaraan bermotor di Indonesia dan termasuk kontribusi Citroën dalam mendukung program pemerintah Indonesia untuk mobilitas bebas emisi,” kata Tan Kim Piauw dalam keterangannya, Sabtu, 15 Juni.
Baca juga:
Mobil SUV berdimensi kompak ini tidak hanya tersedia di wilayah Jabodetabek saja, melainkan juga Bandung, Semarang, Yogyakarta, Surabaya, Bali, Medan, Palembang dan Makassar.
Dengan ukuran yang ringkas, E-C3 hadir dengan konfigurasi empat tempat duduk. Mobil ini dilengkapi dengan motor listrik berkekuatan 57 dk dan torsi 143 Nm, memungkinkan mencapai kecepatan tertinggi hingga 107 km/jam.
Dengan baterai berkapasitas 29,2 kWh, Citroen E-C3 mampu menempuh jarak hingga 320 km dalam kondisi baterai penuh.
Telah resmi dijual di Indonesia, Citroen E-C3 All Electric yang ditenagai sepenuhnya listrik dibanderol dengan harga mulai Rp377 juta On The Road DKI Jakarta.
Untuk memastikan kemudahan pelanggan dalam hal pelayanan dan purnajual, Citroën Indonesia terus memperluas jaringannya dan menargetkan 22 outlet siap beroperasi sampai dengan akhir tahun ini.
Guna memastikan ketersediaan suku cadang, sebuah fasilitas pusat suku cadang Citroën di Indomobil Parts Center juga telah didirikan di kawasan industri Kota Bukit Indah Cikampek, Jawa Barat dan siap untuk memasok kebutuhan sparepart di berbagai wilayah di tanah air.