Kena Bully Soal Anjing Dipukul Satpam, Robby Purba ke Warganet: Jangan Hapus, Biar Ada Penyesalan

JAKARTA - Presenter Robby Purba jadi bulan-bulanan warganet karena dituding tidak melihat peristiwa anjing pelacak yang dipukul satpam Mall Plaza Indonesia dari dua sisi.

Robby yang mengunggah video satu sisi ke Instagram pribadinya hingga viral berimbas pada satpam yang diberhentikan pihak mall.

Karena dirasa sudah memberikan informasi salah itulah akhirnya Robby jadi korban perundungan warganet. Melihat hal ini Robby mencoba menanggapi kalimat perundungan yang ia terima di instagram pribadinya.

"Assalamualaikum warga, apakabar? Sorry aku baru respon bully-bully-an kalian. Ini aku tetap senyum bukan karena senang dibully ya, orang gila mana yang suka dibully," kata Robby Purba dikutip VOI dari instagram pribadinya, Minggu, 9 Juni.

Ia meminta kepada orang-orang yang sudah merundung dirinya untuk tidak menghapus komentar yang dilontarkan untuknya. Hal ini ia minta agar ketika ia membuktikan kalau ia tidak bersalah, orang-orang yang menudingnya itu merasakan rasa penyesalan.

"Cuma teman-teman yang ngebully aku dari kemarin nih, janji jangan hapus komennya yah. Biar nanti temen-temen ada rasa sedikit penyesalan,"

Robby bahkan mengatakan sudah melibatkan pihak kepolisian terkait hal ini karena ia bersikeras kalau ia tidak bersalah dalam kejadian tersebut.

"Tetap santai, tetap chill, apalagi polisi sudah turun tangan. Kalau aku salah masa aku tetap santai padahal polisi sudah turun tangan. Malah aku kasihan sama si bapak," tutur Robby Purba.

"Cuma yaudah, yang penting tetap sehat, dan aku tetap defending haknya hewan-hewan. Tunggu aja postingan hari ini, tunggu aja,” ucap Robby.