Menkominfo Jajaki Kerja Sama dengan Finlandia untuk Digitalisasi dan Pembangunan PDN
JAKARTA - Menteri Komunikasi dan Informatika Budi Arie Setiadi bertemu dengan Menteri Kerja Sama Pembangunan dan Perdagangan Luar Negeri Finlandia, Ville Tavio dalam pergelaran World Water Forum ke-10.
Budi mengatakan bahwa dalam pertemuan itu, mereka membahas tentang kerja sama di tiga hal, yaitu digitalisasi, pembangunan pusat data nasional, dan Perlindungan Masyarakat untuk Penanggulangan Bencana Public Protection For Disaster Relief (PPDR).
“Kita berkolaborasi bekerja sama dengan pemerintah Finlandia untuk mendukung yang saya sebut tadi. Kita berharap kerja sama ini terus berlanjut karena kita sudah 70 tahun (memiliki) relasi dengan Finlandia,” kata Budi mengutip laman pemberitaan resmi Ditjen IKP Kominfo, Infopublik pada Selasa, 21 Mei.
Lebih lanjut, Menkominfo menyebut bahwa rencana pembangunan pusat data nasional ini akan dibangun di Ibu Kota Nusantara (IKN), Kalimantan Timur, melalui kerja sama dengan perusahaan asal Finlandia.
Baca juga:
- Startup Prancis Pasqal Akan Menempatkan Komputer Kuantum Pertama di Arab Saudi
- Institut Keselamatan AI Inggris Akan Buka Kantor di AS untuk Tingkatkan Kolaborasi Internasional
- Bertemu Elon Musk, Jokowi Bahas Potensi Investasi Neuralink di Indonesia
- Elon Musk akan Resmikan Pengoperasian Starlink di Bali Sore Ini
“Pusat Data Nasional tadi disebutkan. Finlandia punya teknologi ini juga punya hubungan yang baik sekali selama tujuh dekade,” tutur Budi.
Sementara itu, Menteri Ville Tavio mengatakan, pihaknya menantikan kerja sama dalam konektivitas dan teknis di sektor teknologi informasi (TI) antara perusahaan Indonesia dengan perusahaan Finlandia.
Karena menurut Tavio, ada banyak sekali hal yang bisa dikolaborasikan antara perusahaan Finlandia dan perusahaan dari Indonesia.