Libur Imlek, Penumpang Whoosh Meningkat Hingga 50 Persen
JAKARTA - Jumlah penumpang Whoosh meningkat signifikan pada momen libur panjang Imlek 2024. PT Kereta Cepat Indonesia China (KCIC) mencatat, peningkatan jumlah penumpang tersebut sudah tembus 50 persen hingga saat ini.
GM Corporate Secretary KCIC Eva Chairunisa menyebut, peningkatan jumlah penumpang mulai terlihat sejak Rabu, 7 Februari 2024, yang mana Whoosh melayani sekitar 17.500 penumpang.
"Jadi, pada momen Imlek ini memang terjadi peningkatan lonjakan sampai 50 persen," kata Eva kepada wartawan di Stasiun Halim, Jakarta Timur, Sabtu, 10 Februari.
Eva menyebut, okupansi penumpang tertinggi terjadi pada Kamis, 8 Februari, dengan total mencapai 20.000 penumpang dalam satu hari. Angka itu meningkat lebih dari 50 persen dibandingkan hari yang sama pada pekan lalu.
"Okupansi paling tinggi 20.000 saat Kamis. Kalau dibandingkan Kamis minggu lalu itu angka penumpang sekitar 12.000, karena liburan itu sekitar 20.000 penumpang," ujarnya.
Baca juga:
Pemesanan tiket Whoosh untuk keberangkatan hari ini hingga esok hari, Minggu, 11 Februari, masih terus berlanjut. Eva memprediksi, angkanya bisa mencapai 15.000 tiket sampai sore hari nanti.
"Kami lihat pada Sabtu-Minggu untuk yang berangkat menuju Bandung, baik dari Halim tujuan Padalarang ataupun Tegalluar masih cukup padat. Rata-rata bisa mencapai sekitar 15.000 (tiket) sampai sore, tapi penjualan tiket terus berlanjut," tuturnya.
Eva menyebut arus balik penumpang dari arah Bandung ke Jakarta diprediksi akan terjadi pada Minggu, 11 Februari hingga Senin pagi, 12 Februari mendatang.
"Kemudian, pengguna yang kembali ke Jakarta kalau kami lihat relasi Padalarang atau Tegalluar mungkin terjadi kepadatan pada Minggu atau Senin pagi," imbuhnya.