Ariana Grande Tak akan Rilis Single Lagi Sampai Album Eternal Sunshine Tiba
JAKARTA - Ariana Grande mengatakan dirinya tidak akan merilis single lagi dari album barunya yang akan datang, 'Eternal Sunshine' hingga album tersebut tiba bulan depan.
Dalam postingan baru yang dibagikan ke Instagram Stories, musisi, yang baru-baru ini memberikan gambaran kepada penggemar tentang apa yang diharapkan dari album mendatang dengan singel utama, 'Yes, And', itu mengatakan dia ingin para penggemar mendengarkan albumnya secara penuh kali ini.
Direncanakan hadir 8 Maret, ‘Eternal Sunshine’ akan menjadi album ketujuh sang penyanyi dan merupakan lanjutan dari album ‘Positions’ yang dirilis pada 2020.
Kita tinggal sebulan lagi dari ‘Eternal Sunshine’ dan saya rasa tidak mungkin untuk mengungkapkan betapa bersyukurnya saya atas cinta, dukungan, dan kegembiraan kalian!" Grande menulis.
“Saya ingin mengatakan…sesulit apapun menahan keinginan untuk berbagi lagu atau single lain dengan kalian semua secepatnya, saya sangat senang jika kalian dapat menikmati album ini secara penuh kali ini,” lanjut dia.
Baca juga:
“Tentu saja akan ada lebih banyak single dari proyek ini setelah dirilis (dan kami mungkin memiliki satu atau dua kejutan kecil untuk menahan Anda sampai saat itu, jadi jangan khawatir) tapi tunggu lebih lama lagi untuk dapat mendengarkan sepenuhnya terlebih dahulu karena ini adalah cara ideal saya agar kalian semua merasakan karya ini.”
Lihat postingan lengkapnya di bawah.