Cara Meredakan Nyeri Otot di Kaki karena Berdiri Lama

YOGYAKARTA – Cara meredakan nyeri otot di kaki harus diketahui, terutama jika Anda memiliki aktivitas tertentu yang mengharuskan untuk berdiri berjam-jam. Rasa nyeri yang muncul usai berdiri lama atau karena olahraga wajar terjadi. Tak perlu khawatir karena nyeri tersebut bisa disembuhkan.

Cara Meredakan Nyeri Otot di Kaki

Rasa nyeri otot di area kaki karena aktivitas tertentu umumnya disebabkan karena otot yang tegang. Ada banyak penyebab nyeri otot setelah olahraga yang harus diketahui. Agar nyeri berkurang, coba redakan nyeri dengan cara berikut ini.

  1. Istirahatkan Kaki

Setelah berdiri lama atau olahraga seharian, segeralah untuk beristirahat. Hindari kegiatan lain yang memicu otot semakin tegang. Anda bisa duduk sambil menikmati minuman favorit Anda. Biasanya istirahat akan memulihkan otot kaki sehingga nyeri hilang.

  1. Kompres Es Batu

Jika istirahat tak membuat nyeri hilang coba kompres dengan es batu. Langkah ini mampu meredakan pembengkakan otot. Selain itu sensasi dingin akan membuat rasa nyeri jadi hilang. Caranya adalah dengan membungkus es batu dengan handuk kering lalu tempelkan ke area kaki yang nyeri. Lakukan pengompresan selama 10 menit lalu lepaskan.

  1. Pijat

Memijat kaki akan memberikan efek pelemasan pada otot. Anda bisa memijat sendiri kaki dengan lembut dan pelan. Hindari pemijatan yang terlalu kencang untuk menghindari peradangan pada otot. Namun jika ada indikasi pembengkakan di area kaki hindari pemijatan.

  1. Peregangan

Lakukan peregangan ringan untuk mendinginkan otot. Durasi peregangan cukup 10 hingga 15 menit. Peregangan ini berfungsi agar otot tidak mengalami peradangan.

  1. Gunakan Koyo

Koyo akan menimbulkan sensasi hangat di area kulit. Penggunaan koyo banyak juga digunakan untuk mengatasi rasa nyeri dan lelah di kaki. Pilih koyo dengan panas yang sesuai. Hindari koyo dengan panas berlebihan karena akan membuat kulit jadi memerah.

  1. Mandi Air Hangat

Setelah lelah beraktivitas disarankan untuk mandi air hangat. Tidak hanya di area kaki, otot di seluruh tubuh akan rileks sehingga bisa tidur dengan nyenyak. Tambahkan aroma terapi agar pikiran semakin tenang.

  1. Minum Jahe Hangat

Jahe mampu meredakan radang di tubuh. Cobalah untuk mengonsumsi jahe hangat setelah seharian beraktivitas. Anda bisa menambahkan madu atau jeruk nipis di minuman Anda.

  1. Minum Pereda Nyeri

Jika rasa nyeri tak tertahankan, Anda bisa mengonsumsi obat pereda nyeri. Cara ini sangat ampuh meredakan nyeri termasuk yang disebabkan karena otot. Namun, pereda nyeri hanya bersifat sementara. Anda dianjurkan untuk memeriksakan diri ke dokter untuk memastikan tidak ada cidera kaki.

Itulah beberapa cara meredakan nyeri otot di kaki. Kunjungi VOI.ID untuk mendapatkan informasi menarik lainnya.