Inilah yang Terjadi dalam Konser Terakhir KISS Sebagai Manusia
JAKARTA - KISS menampilkan konser terakhir mereka sebagai manusia di Madison Square Garden pada 2 Desember 2023 dalam tur perpisahan 'End of the Road'.
Meski begitu, band rock legendaris ini mengumumkan mereka akan terus melanjutkan karier di atas panggung sebagai avatar virtual.
Setelah tirai raksasa dibuka untuk memperlihatkan KISS bermain dari platform besar yang digantung di atap, mereka memulai malam itu dengan lagu Detroit Rock City.
Band ini kemudian menyuguhi para penggemarnya dengan banyak momen yang mencengangkan; Gene Simmons mengembuskan napas api saat membawakan I Love It Loud.
Sang bassis juga meludahkan darah saat melakukan solo dalam Makin' Love, dan gitaris Thommy Thayer serta vokalis Paul Stanley berduel satu sama lain.
Malam itu, Stanley juga melakukan akis zip-line (luncur gantung) di antara kerumunan untuk beralih ke panggung lain, di mana dia menampilkan I Was Made For Lovin You dan Black Diamond.
Lantas, sesi encore ditampilkan penuh kejutan di mana KISS memainkan tiga lagu. Mereka memulai dengan Beth, di mana drumer Eric Singer memainkan grand piano dan diangkat ke atas panggung untuk menyanyikan lagu tersebut.
Kemudian band ini membawakan lagu Do You Love Me yang diakhiri dengan aliran balon yang ditaburkan dari atas stadion.
Namun, Rock and Roll All Nite lah yang memberikan kejutan terbesar malam itu. Tidak hanya pertunjukan kembang api klasik dan pyrotechnics serta bantingan gitar Stanley, dia mengakhiri malam itu dengan sebuah pesan penting.
“Kami tidak akan pergi ke mana pun, kalian akan melihat kami dalam berbagai hal, setiap saat. Sampai jumpa dalam mimpi kalian. Kami mencintai kalian, selamat malam,” seru Stanley.
Kuartet ini meninggalkan panggung untuk mengantarkan era baru KISS yakni band virtual.
Baca juga:
Akhirnya, malam itu benar-benar berakhir dengan God Gave Rock and Roll to You II, yang dibawakan oleh avatar virtual KISS. Avatar tersebut dibuat oleh perusahaan SFX milik George Lucas, Industrial Light & Magic. Mereka juga dibuat bekerja sama dengan Pophouse Entertainment Group, yang didirikan bersama oleh Björn Ulvaeus dari ABBA.
Berikut ini setlist lengkap konser KISS malam itu:
1. Detroit Rock City
2. Shout It Out Loud
3. Deuce
4. War Machine
5. Heaven’s on Fire
6. I Love It Loud
7. Say Yeah
8. Cold Gin
9. Guitar Solo
10. Lick It Up
11. Calling Dr. Love
12. Makin’ Love
13. Psycho Circus
14. Drum Solo
15. 100,000 Years
16. Bass Solo
17. God of Thunder
18. Love Gun
19. I Was Made for Lovin’ You
20. Black Diamond
Encore:
21. Beth
22. Do You Love Me
23. Rock and Roll All Nite
24. (God Gave Rock and Roll to You II — ditampilkan oleh avatar KISS)