Aprilia SR GT Replica Meluncur di Malaysia, Harganya Lebih Mahal Dibanding di Indonesia
JAKARTA - Aprilia meluncurkan SR GT Replica, skuter matik gaya urban adventure ini mendapatkan tampilan menarik menyerupai Aprilia RS-GP yang digunakan di Kejuaraan Dunia MotoGP oleh Aleix Espargaró dan Maverick Viñales.
Model dengan livery terbaru ini sudah hadir di berbagai negara termasuk Indonesia, yang diperkenalkan di Sirkuit Mandalika, yang dijual mulai Rp65 jutaan.
Dikutip dari laman Paultan, kini motor tersebut juga hadir di Malaysia yang dibanderol lebih mahal dari Indonesia alias Rp69 jutaan, belum termasuk pajak dan lainya.
Secara keseluruhan tak ada yang berbeda, di mana hadir dengan tampang sporty berkat kehadiran skema warna baru, terdiri dari hitam matte dengan grafis merah dan ungu yang dengan yang digunakan oleh tim balap.
Untuk spesifikasi jantung pacunya skutik urban adventure tersebut hadir dengan mesin i-get satu silinder berkapasitas 174 cc. Dengan mesin tersebut mampu menghadirkan tenaga 13 kW pada 8.500 rpm dengan torsi 16,5 Nm pada 7.000 rpm, yang disalurkan melalui Continuously Variable Transmission (CVT).
Selain itu, skutik ini dilengkapi dengan fitur modern seperti sistem Start and stop bernama RISS (Regulator Inverter Start & Stop System), serta dilengkapi pelek hitam variasi merah, dan rem cakram hitam.
Baca juga:
Sementara itu untuk bagian pengereman dilengkapi dengan cakram hidrolik tunggal depan dan belakang, serta dilengkapi dengan roda depan berukuran 14 inci dan belakang 13 inci. Ukuran ban depan 110/80 dan belakang 130/70, dengan sistem pengereman ABS roda depan sebagai perlengkapan standar.