Resmi Cerai, Inara Rusli Minta Virgoun Ikhlas atas Keputusan Majelis Hakim
JAKARTA - Pasangan Inara Rusli dan penyanyi Virgoun akhirnya resmi bercerai sesuai dengan keputusan majelis hakim Pengadilan Agama Jakarta Barat pada hari ini, Jumat, 10 November.
Melihat hal ini, Inara mengaku sangat terharu karena perjuangannya untuk bercerai akhirnya sudah dikabulkan oleh pengadilan.
"Bukan sedih sih lebih ke terharu, apa yang saya imanin dari awal gak sia-sia, dan benar-benar janji Allah itu benar," ujar Inara Rusli di Pengadilan Agama Jakarta Barat, Jumat, 10 November.
Dalam sidang cerai dengan agenda putusan ini, Inara sangat bersyukur karena banyak tuntutan yang ia ajukan kepada pihak Virgoun dikabulkan oleh pengadilan.
Inara berharap, Virgoun bisa dengan ikhlas menerima semua keputusan yang sudah diputuskan oleh majelis hakim khususnya terkait hak asuh anak mereka.
"Alhamdulillah tadi selama di dalam banyak tuntutan aku yang dikabulkan majelis hakim, alhamdulillah, yang pasti putusan mahelis hakim berdasarkan bukti yang mendukung," lanjut Inara.
Baca juga:
- Keisha Alvaro Setia Dampingi Okie Agustina Saat Mengajukan Gugatan Cerai di Pengadilan Agama Bogor
- G-Dragon Jalani Pemeriksaan Perdana, Bantah Terlibat Kasus Narkoba
- Luna Maya Hapus Banyak Foto Pacar di Instagram, Maxime Bouttier Yakin Baik-Baik Saja
- Penyebab Bau Badan Tak Sedap dan 6 Cara Menguranginya
"Harapannya mudah-mudahan baik untuk semua dan pihak Virgoun bisa ikhlas menerima karena untuk kebaikannya supaya hisabnya lebih ringan karena menyangkut anak-anak," ucapnya.
Kuasa Hukum Inara, Arjana Bagaskara mengonfirmasi bahwa pihak majelis hakim memutuskan bahwa hak asuh anak jatuh ke tangan Inara dan nafkah iddah mutah yang diajukan juga dikabulkan.
"Hak asuh diberikan kepada ibu Inara semua anak, nafkah iddah mutah dikabulkan, jumlahnya privasi ya," jelas Arjana Bagaskara.