Kapal Terbakar Hebat di Galangan Samarinda, Sempat Terjadi Ledakan
JAKARTA - Kapal milik PT Barokah Galangan Perkasa, Samarinda, Kalimantan Timur, terbakar hebat. Asap hitam pekat membubung tinggi di kawasan galangan.
Petugas Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Kota Samarinda, Romi menyebut kapal ini terbakar sekitar pukul 14.30 WITA, Kamis, 11 Februari.
Mulanya asap pekat muncul dari kapal. Petugas di area terdekat langsung menyambangi.
“Apinya sudah membesar,” kata Romi dikonfirmasi VOI.
Baca juga:
- Kejati NTT Tunggu Izin Mendagri Tito Karnavian Tahan Bupati Manggarai Barat
- Ketua KPK Firli Tanya Kapan Pegawainya Divaksin, Menkes Budi Melirik: Pak Ketua Maunya Kapan?
- Dilantik Gubernur Khofifah, Whisnu Sakti Jadi Wali Kota Surabaya 6 Hari
- Banjir Karangan Bunga di Rumah Moeldoko: You are Not Alone Jenderal!
Ada 3 unit Damkar dikerahkan ke galangan. Petugas berhasil memadamkan api. Dipastikan tidak ada korban dalam kebakaran kapal ini.
“Penyebab belum diketahui,” sambungnya.