5 Olahan Alpukat untuk Anak 1 Tahun, Mom Coba Buat Sendiri di Rumah

YOGYAKARTA - Jika bayi sudah menginjak usia 6 bulan ke atas, buah hati Anda perlu dikenalkan dengan makanan pendamping ASI (MPASI).Salah satu makanan bergizi yang sangat disarankan sebagai bahan MPASI adalah buah alpukat. Ada beberapa olahan alpukat untuk anak 1 tahun yang bisa dibuat oleh busui. 

Pemilihan makanan untuk bayi sangatlah penting diperhatikan orang tua, karena berpengaruh pada pertumbuhan dan perkembangannya. Bayi tidak boleh diberi makanan secara asal-asalan dan harus mendapat asupan bernutrisi, salah satunya adalah buah alpukat. Lantas apa saja olahan alpukat untuk anak 1 tahun yang bisa jadi pilihan orang tua sebagai asupan bergizi bagi buah hati?

Olahan Alpukat untuk Anak 1 Tahun 

Buah alpukat sangat dianjurkan untuk asupan bayi karena kaya akan kandungan nutrisi. Buah ini memiliki kandungan asam lemak omega-3, kolin, protein, serat, dan antioksidan yang baik untuk perkembangan otak si kecil. 

Namun masih banyak orang tua yang belum tahu cara mengolah alpukat yang tepat untuk konsumsi bayi. Berikut ini beberapa rekomendasi olahan alpukat untuk anak 1 tahun:

Puree Alpukat

Bahan yang diperlukan:

  1. Alpukat ½ buah
  2. Makan ASI 2 sdm 

Proses pembuatan:

  1. Bersihkan atau cuci alpukat 
  2. Potong alpukat menjadi dua, ambil daging buahnya menggunakan sendok.
  3. Haluskan alpukat menggunakan saringan dengan sendok.
  4. Campurkan ASI perah 2 hingga 3 sdm ke dalam alpukat yang disaring tadi.
  5. Kemudian aduk dan campurkan hingga merata. 
  6. Puree alpukat sudah siap disajikan dan diberikan untuk bayi.

Puding Alpukat

Bahan yang diperlukan:

  1. Alpukat sedang 1 buah
  2. Susu UHT 150 ml 
  3. Santan 3 sdm
  4. Keju parut 3 sdm 
  5. Gula pasir 2 sdt
  6. Bubuk agar-agar plain 1 sdt

Proses Pembuatan:

  1. Haluskan daging buah alpukat menggunakan garpu.
  2. Campurkan susu, santan, gula pasir, keju, dan bubuk agar-agar plain ke panci.
  3. Masaklah bahan-bahan tadi sambil diaduk agar adonan tidak pecah.
  4. Jika masakan sudah mendidih, segera matikan api.
  5. Kemudian masukkan buah alpukat yang sudah dihaluskan dan aduklah hingga merata.
  6. Tuangkan adonan puding ke cetakan, lalu dinginkan beberapa saat.
  7. Puding alpukat siap disajikan dan diberikan kepada bayi.

Bubur Melon Alpukat

Bahan yang diperlukan:

  1. Melon 250 gr
  2. Alpukat 100 gr
  3. Olive oil 1 sdt
  4. ASI secukupnya 

Proses pembuatannya:

  1. Buah melon dan alpukat dipotong-potong.
  2. Haluskan potongan buah tadi menggunakan blender.
  3. Jika sudah halus, lalu tuangkan ke wadah.
  4. Masukkan olive oil dan ASI secukupnya, kemudian aduk hingga rata.
  5. Bubur melon alpukat siap disajikan dan diberikan kepada bayi.

Alpukat Biskuit Marie

Bahan yang diperlukan:

  1. Biskuit marie bayi 5 keping
  2. Susu UHT 150 ml 
  3. Tepung maizena 1 sdm 
  4. Keju parut 1 sdm
  5. Alpukat mentega 1 buah 

Proses pembuatan:

  1. Hancurkan atau haluskan biskuit marie bayi, kemudian tuang dalam porsi yang sama ke dalam dua wadah. Diamkan beberapa saat.
  2. Lalu tuang susu UHT ke panci dan masukkan tepung maizena, kemudian aduk hingga merata. 
  3. Masukkan keju parut dan aduk hingga tercampur merata.
  4. Campuran susu UHT dipanaskan dalam api kecil sembari diaduk merata sampai mendidih. 
  5. Jika sudah mendidih, matikan api dan diamkan beberapa saat.
  6. Sembari menunggu vla mengental, haluskan alpukat memakai garpu.
  7. Jika vla sudah mengental, tuangkan vla di atas biskuit marie (dibagi di dua wadah sama rata).
  8. Kemudian masukkan alpukat yang sudah dihaluskan tadi di atas layer vla.
  9. Alpukat biskuit marie siap disajikan dan diberikan kepada bayi, lebih nikmat dalam kondisi dingin.

Pancake Alpukat

Bahan yang diperlukan:

  1. Alpukat matang ukuran sedang ½ buah 
  2. Tepung terigu 4 sdm
  3. Telur 1 butir 
  4. Mentega cair 1 sdm
  5. Susu UHT plain secukupnya 
  6. Gula 1 sdt (opsional) 
  7. Garam sejumput 

Proses pembuatan:

  1. Campur telur, garam, dan gula, kemudian kocok hingga agak mengembang. 
  2. Haluskan alpukat, kemudian tambahkan tepung terigu dan susu UHT.
  3. Campurkan adonan alpukat dengan kocokan telur, kemudian tambah dengan margarin cair. 
  4. Aduklah hingga tercampur merata, kemudian tutup dan diamkam adonan selama sekitar 15 menit.
  5. Panaskan wajan atau teflon dengan api kecil dan olesi sedikit margarin.
  6. Lalu tuangkan adonan pancake yang sudah mengembang ke wajan.
  7. Balik-balik pancake hingga matang merata.
  8. Pancake alpukat siap disajikan.

Demikianlah rekomendasi beberapa olahan alpukat untuk anak 1 tahun yang bisa dibuat oleh orang tua. Alpukat sangat disarankan sebagai asupan untuk anak karena memiliki kandungan nutrisi yang baik untuk tumbuh dan kembang si kecil. 

Ikuti terus berita terkini dalam negeri dan luar negeri lainnya di VOI . Kamu menghadirkan terbaru dan terupdate nasional maupun internasional.