Eks Dubes AS Dino Patti Djalal Jadi Korban Komplotan Pencuri Sertifikat Rumah, Mengadu ke Anies Baswedan
JAKARTA - Mantan Wakil Menteri Luar Negeri juga eks Duta Besar Indonesia untuk Amerika Serikat (AS) Dino Patti Djalal jadi korban komplotan pencuri sertifikat rumah. Dino meminta Gubernur DKI Anies Baswedan dan Kapolda Metro Jaya Irjen M. Fadil Imran bergerak.
Kabar pencurian sertifikat rumah disampaikan Dino Patti Djalal lewat akun Twitter miliknya @dinopattidjalal, Selasa, 9 Februari.
“Agar publik waspada: satu lagi rumah keluarga saya dijarah komplotan pencuri sertifikat rumah. Tahu-tahu sertifikat rumah milik ibu saya telah beralih nama di BPN padahal tidak ada AJB, tidak ada transaksi bahkan tidak ada pertemuan apa pun dengan ibu saya,” kata Dino Patti Djalal.
Dalam thread/utasnya, Dino Patti Djalal menyebut komplotan ini punya modus mengincar target lalu membuat KTP palsu.
“Berkolusi dengan broker hitam dan notaris bodong dan pasang figur-figur mirip foto di KTP yang dibayar untuk berperan sebagai pemilik KTP palsu,” sambung Dino Patti Djalal.
Komplotan ini disebut Dino sudah terencana menargetkan rumah milik ibunya. Kejadian ini menurut dia harus membuat polisi bergerak cepat.
“Polisi harus bisa dan membongkar tuntas para sutradara/bos/aktor/intelektual komplotan pencuri sertifikat rumah ini, bukan hanya menangkap kroco-kroconya. Komplotan ini sangat lihai dan licin dan terlalu banyak merugikan rakyat,” imbuh dia.
Dino Patti Djalal mengaku mengantongi sederet temuan terkait komplotan ini. Dino siap menyebarkan foto para sindikat pencuri sertifikat rumah ini.
“Saya yakin respons awal pimpinan komplotan ini nantinya adalah mencoba menyogok aparat keamanan agar bebas dari hukum. Jangan sampai,” tegas Dino.
Dalam thread-nya, Dino Patti Djalal menyebut polisi sedang mengusut kasus pencurian sertifikat rumah milik ibunya. Dia berharap kepolisian bergerak cepat memberantas kompoltan ini hingga ke aktor intelektual.
Baca juga:
- Bio Farma Targetkan 13 Juta Dosis Vaksin Siap dalam Waktu Dekat
- Babak Belur Jam Malam di Makassar Diperpanjang, Pekerja Hiburan Malam Bakal Demo Pj Walkot Prof Rudy
- Mimpi Punya Duit seperti Prajogo Pangestu: Bisa Beli Emas di Antam 105 Ton atau Borong 23 Ribu Mobil Tesla
- PPKM Terkesan Melonggar, Wagub DKI Ingatkan Warga Disiplin Prokes, Bakal Tingkatkan Pengawasan
“Saya mohon perhatian Gubernur Anies Baswedan dan Kapolda Metro untuk meringkus semua komplotan mafia tanah yang kiprahnya semakin merugikan dan meresahkan rakyat. Saya juga harap masyarakat agar berani lawan mafia tanah,” ujar Dino Patti Djalal.
VOI sudah mengonfirmasi Dino Patti Djalal untuk meminta kronologis lengkap kejadian pencurian sertifikat rumah yang diumbar lewat media sosial. Namun Dino Patti Djalal tak memberi respons.