Usut Jaringan Narkoba Fredy Pratama, Bareskrim Periksa Zul Zilvilia Hari Ini
JAKARTA - Bareskrim Polri terus mengembangkan pengusutan gembong narkoba Fredy Pratama. Terbaru, penyidik memeriksa Zul Zilvilia yang diyakini bagian dari jaringan tersebut.
Zul Zilvilia merupakan musisi tanah air. Ia terlibat kasus narkoba dan kini mendekam di Lapas Gunung Sindur, Bogor.
"Iya (Zul Zilvilia diperiksa), hari ini," ujar Direktur Tindak Pidana Narkoba Bareskrim Polri Brigjen Mukti Juharsa saat dikonfirmasi, Kamis, 5 Oktober
Pemeriksaan terhadap Zul Zilvilia disebut sudah mengantongi izin dari Ditjen PAS. Proses pengambilan keterangan itu dilakukan di Bareskrim Polri.
"(Zul Zilvilia) Sedang diperiksa di Bareskrim," kata Mukti.
Zul Zilvilia ditangkap di kawasan Kelapa Gading, Jakarta Utara, pada 1 Maret 2019. Kala itu, dia diringkus bersama beberapa rekannya.
Baca juga:
Dari hasil pendalaman, kelompok Zul disebut berkaitan dengan gembong narkoba Fredy Pratama. Sehingga, penyidik membutuhkan keterangannya.
Dalam kasus narkotika itu, Zul Zilvilia telah dinyatakan bersalah oleh majelis hakim. Ia divonis 18 tahun penjara.