Fuji dan Asnawi Dikabarkan Pacaran, Rekan Timnas Indonesia Jadi Sorotan

JAKARTA - Kabar kedekatan Fuji dan pemain Timnas Indonesia, Asnawi Mangkualam semakin berkembang. Keduanya diduga sudah memiliki hubungan spesial yang juga disorot oleh rekan-rekan satu tim Asnawi.

Hingga saat ini, Fuji atau Asnawi tidak buka suara mengenai kabar tersebut. Namun, komentar rekan satu tim Asnawi, Saddil Ramdani yang menjadi perhatian publik.

Ketika melakukan siaran langsung, Saddil Ramdani diserbu oleh netizen yang bertanya tentang hubungan Fuji dan Asnawi. Tanpa basa-basi, Saddil membenarkan mereka memiliki hubungan.

"Asnawi Fuji benar tidak? Benar to.. itu sudah," kata Saddil Ramdani dalam siaran tersebut.

Ia juga meminta netizen untuk tidak mengganggu atau mencoba merusak privasi antara dua bintang muda itu. Nampaknya respons Saddil ini diberikan setelah Fuji dan Asnawi dikabarkan pergi bersama.

"Janganlah kalian ganggu, orang lagi jalan sama pasangan divideo-video, difoto, apa sih kalian, lebay sekali," katanya.

"Biar apa, orang lagi jalan, meet up, divideoin, difotoin, kenapa alay kali kalian," kata Saddil.

Fuji dan Asnawi diduga dekat setelah sama-sama hadir dalam acara pernikahan Pratama Arhan dan Azizah Salsa di Jepang. Setelah acara tersebut, mereka bersama teman-teman lainnya menyempatkan waktu untuk pergi berlibur.

Sepulangnya dari Jepang, Fuji terlihat pergi ke Surabaya untuk menonton pertandingan Asnawi bersama teman-temannya.

Kabar kedekatan Fuji dengan Asnawi juga berkembang setelah Fuji mengakhiri hubungannya dengan Thariq Halilintar pada awal tahun ini. Di samping itu, Thariq juga disebut sedang dijodohkan dengan Aaliyah Masaid.