Pagi Ini, Tiga Titik Lokasi Kebakaran Lahan dan Sampah Terjadi di Wilayah Jakbar dan Jaktim
JAKARTA - Tiga peristiwa kebakaran lahan dan sampah terjadi di tiga titik lokasi yang berada di wilayah Jakarta Barat dan Jakarta Timur pada Selasa, 5 September, pagi.
Peristiwa kebakaran pertama terjadi di kawasan Jalan Kemanggisan Ilir, Kelurahan Palmerah, Kecamatan Palmerah, Jakarta Barat pada Selasa, 5 September, dini hari.
"Objek yang terbakar lahan kosong dan sampah. Api kemudian merambat ke kandang ternak ayam dan burung milik warga di lahan kosong tersebut," kata Kasiop Sudin Gulkarmat Jakarta Barat, Syafrudin saat dikonfirmasi VOI, Selasa, 5 September.
Proses pemadaman api dilakukan mulai pukul 02.53 WIB. Kemudian kobaran api berhasil dipadamkan pukul 04.20 WIB karena area kebakaran cukup luas sekitar 72 meter persegi. Proses pemadaman api dilakukan dengan menerjunkan 3 unit mobil pemadam ke lokasi.
"Dugaan penyebab karena ada oknum yang membakar sampah dan tidak diawasi sehingga merambat ke lahan kosong," ujarnya.
Kemudian sekitar pukul 05.20 WIB, peristiwa kebakaran kembali dilaporkan terjadi di Jalan Taman Palem Raya, Perumahan Taman Villa Meruya, Kelurahan Meruya Selatan, Kecamatan Kembangan, Jakarta Barat.
Baca juga:
- Tagih Utang ke Anggota DPRD, Wanita di Apartemen Kawasan Jaksel Malah Dianiaya
- Kasus Penganiayaan Warga Warakas Belum Selesai, Polisi Akui Kesulitan Kejar Pelaku
- Mengerikan, Sosok Ayah ‘Setan’ Juga Ada di Jakarta Timur, Perkosa Putrinya dari SD Sampai SMP
- ‘Hey, Setan Keluar Luh’, Teriak Kakak Kandung Korban Saat Melihat Ayahnya Sedang Perkosa Adiknya
"Di Kembangan, objek yang terbakar sampah juga. Kobaran api selesai dipadamkan pukul 05.31 WIB oleh 4 unit mobil pemadam," tambahnya.
Selanjutnya, kebakaran juga melanda tumpukkan sampah di kawasan Jalan Pucung, Kelurahan Balekambang, Kramat Jati, Jakarta Timur pada pukul 06.20 WIB.
Kasiop Sudin Gulkarmat Jakarta Timur, Gatot Sulaeman membenarkan adanya peristiwa kebakaran itu. Menurutnya, saat ini di titik lokasi masih terjadi penyalaan api.
"Objek terbakar di lokasi ini adalah sampah. Proses pemadaman api masih berlangsung. Kami kerahkan sementara ada 1 unit mobil," ucapnya.