Eks Pebalap Moto2 asal Malaysia Kasma Daniel Merasa Terpukul Turut Andil atas Meninggalnya Haruki Noguchi
JAKARTA - Pebalap Asia Road Championship (ARRC) asal Malaysia, Kasma Daniel Kasmayudin mengaku terpukul dan berduka atas meninggalnya Haruki Noguchi. Pasalnya, dia turut andil di balik meninggalnya pebalap asal Jepang itu.
Haruki Noguchi menghembuskan napas terakhir pasca mengalami kecelakaan pada putaran keempat Asia Road Championship (ARRC) 2023 yang bergulir di Sirkuit Mandalika, Nusa Tenggara Barat, Minggu 13 Agustus.
Insiden yang kemudian merenggut nyawa Noguchi bermula ketika pebalap asal Jepang itu terjatuh akibat motornya tersenggol ban bagian belakang Zaqhwan Zaidi di Tikungan 10. Zaqhwan Zaidi lalu terpeleset dan keluar trek, sedangkan Noguchi terjatuh di lintasan.
Di tengah balapan yang terus berlangsung Kasma Daniel melintas di titik kecelakaan dengan kecepatan tinggi. Tanpa sengaja melindas bagian kepala Noguchi.
Sang pebalap langsung mendapat penanganan serius di rumah sakit tapi tak tertolong setelah beberapa hari mendapat perawatan.
Insiden di lintasan itu kemudian menjadi penyesalan besar bagi eks pebalap Moto2 tersebut. Ia tak bisa menutupi perasaan sedihnya atas apa yang menimpa Noguchi di Sirkuit Mandalika.
"Saya tak bisa berkata-kata. Saya tidak tahu bagaimana cara mengekspresikan permintaan maaf atas apa yang terjadi," ucap Kasma Daniel di Instagram pribadinya dikutip Jumat,18 Agustus.
Di tengah perasaan yang tak menentu, Kasma Daniel kemudian mengenang kehebatan Haruki Noguchi selama menunggangi motor di lintasan. Ia juga akan terus mengenang dan melanjutkan semangat Noguchi di dalam kariernya.
Baca juga:
- Preview Pertandingan Semifinal Piala Asia FIBA Putri 2023 Indonesia Vs Thailand: Serupa tapi Tak Sama
- Kabar Duka, Pebalap Jepang Haruki Noguchi Meninggal Dunia Pasca Kecelakaan di Sirkuit Mandalika
- Harry Kane Mulai Dapat Tekanan Kritik, Thomas Tuchel Pasang Badan
- Muda dan Berprestasi, Haruki Noguchi Pebalap Pertama yang Meninggal Pasca Kecelakaan di Mandalika
"Anda adalah salah satu rider terkuat yang pernah saya temui," ucap pria berumur 22 tahun itu.
"Meski kita bersaing keras di lintasan, Anda (Haruki Noguchi) selalu baik dan ramah di luar lintasan," tuturnya.
"Saya akan membawa semangat juang tinggi yang Anda miliki selamanya sepanjang karier balapan saya," lanjut Kasma Daniel.
Lebih lanjut, Kasma Daniel juga memberikan ucapan duka cita kepada seluruh pihak yang ditinggalkan Noguchi. Tak lupa dia juga mengirimkan doa dan mengenang rekan yang gugur di lintasan itu.
"Ucapan belasungkawa terdalam saya kepada keluarga, teman, tim MS HARC-PRO Honda dan orang-orang tercinta Haruki," ungkap Kasma.
"Istirahat dengan tenang CHAMP #73 Haruki Noguchi. Anda tidak pernah terlupakan dan selamanya dirindukan," tuturnya.