Kala Adipati, Jefri Nichol, dan Onadio Berpetualang dalam Film Why Do You Love Me
JAKARTA - Adipati, Jefri Nichol, dan Onadio Leonardo dipersatukan dalam satu judul film terbaru. Why Do You Love Me merupakan film komedi romansa arahan Herwin Novianto yang diproduksi Max Pictures.
Hari ini, Senin, 5 Juni, Max Pictures merilis trailer perdana yang menunjukkan plot utama dari film ini. Beberapa waktu lalu, Adipati, Jefri Nichol serta Onadio Leonardo sempat membagikan foto mereka bersama Lyodra.
Trailer ini memperlihatkan keseruan ketiganya dalam melakukan perjalanan, namun hal itu tidak mudah karena mereka mencari sesuatu untuk memenuhi apa yang belum mereka temukan. Dalam trailer itu juga memperlihatkan Lyodra namun karakternya belum terungkap.
Why Do You Love Me menceritakan tiga laki-laki: Baskara (Adipati Dolken), penderita saraf lumpuh, Danton (Jefri Nichol) penderita tumor otak yang melumpuhkan bagian bawah tubuhnya, serta Miko (Onadio Leonardo) penderita retinitis pigmentosa, yang membuatnya buta total.
Kondisi fisik yang membuat aktivitas terbatas tidak menurunkan harapan mereka sirna. Ketiganya berangkat ke Surabaya tepatnya Gang Dolly demi mendapat pengalaman seksual pertama mereka.
Mereka berangkat dan bertemu dengan seorang perempuan (TJ) yang mengantar mereka sampai tujuan. Namun tantangan tidak berhenti di sana karena perjalanan ini menjadi awal dari penemuan mereka akan arti hidup.
Baca juga:
"Syutingnya di 7 kota, sangat berkesan. Kesulitannya, karena kondisi masih pandemi. Bahkan kita sampai harus break lebih dari 2 bulan, untuk mendapatkan ijin syuting. Padahal, waktu itu tinggal 3 hari syuting lagi," kata Herwin Novianto selaku sutradara.
"Senang banget film ini akan segera tayang di bioskop. Ini ada film yang gue tunggu-tunggu. Saat syuting juga menyenangkan, perjalanannya dan bonding antara para karakter dan crew nya.. kita shooting sambing traveling, seru banget!" tambah Adipati Dolken.
Onadio Leonardo mengaku peran ini menjadi pembeda dari proyek filmnya yang lain sehingga ia sangat menantikan film ini dirilis di bioskop.
"Proses shooting ini cukup lama karna kita shooting di 7 kota, terus mungkin ini salah satu film yang gua keluar dari comfort zone gua juga dan salah satu film yang menurut gua touchy banget," jelas Onadio.
"Semoga film ini bisa menghibur dan menjadi tontonan yang mengispirasi, karena dari banyak nya keterbatasan dalam hidup kita itu tidak akan menjadi penghambat kalau kita punya semangat yang besar," ujar Jefri Nichol.
Film Why Do You Love Me akan hadir di bioskop Indonesia mulai 29 Juni mendatang.