Jadwal Swiss Open 2023: Giliran Ganda Putra dan Putri
JAKARTA – Turnamen bulu tangkis Swiss Open 2023 akan mulai berlangsung pada hari ini, Selasa, 21 Maret. Berikut ini jadwal lengkap wakil-wakil Indonesia yang akan turun bertanding.
Swiss Open akan berlangsung di St. Jakobshalle, Basel, mulai Selasa, 21 Maret sampai Minggu 26 Maret. Indonesia total mengirim sebanyak 17 wakil di ajang yang berlevel Super 300 BWF tersebut.
Dari jumlah itu, nomor ganda campuran mendominasi dengan mengirim wakil paling banyak (6). Di urutan kedua ganda putri (4), menyusul ganda putra (3), sedangkan tunggal putra dan putri masing-masing 2 wakil.
Sebanyak enam wakil di antaranya, yang semuanya ganda, akan memulai perjuangan pada hari pertama. Satu di antaranya harus memulai dari kualifikasi, sedangkan dua lain langsung saling berhadapan satu sama lain.
Pasangan yang memulai dari fase kualifikasi adalah ganda putri Meilysa Trias Puspitasari/Rachel Allessya Rose. Mereka berhadapan dengan wakil Jepang, Sayaka Hobara/Yui Suizu.
Adapun duel sesama wakil Indonesia mempertemukan Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi melawan Lanny Tria Mayasari/Ribka Sugiarto. Ini adalah pertemuan pertama kedua pasangan itu.
Tiga wakil lain yang bermain hari ini adalah ganda putra Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin, dan Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti.
Leo/Daniel akan melawan Jeppe Bay/Lasse Molhede, Bagas/Fikri ditantang oleh Krishna Prasad Garaga/Vishnuvardhan Goud Panjala, sedangkan Apriyani/Fadia bersua Treesa Jolly/Gayatri Gopichand Pullela.
Jadwal Wakil Indonesia di Swiss Open 2023 Hari Ini (dimulai pukul 17.00 WIB):
Lapangan 2
Meilysa Trias Puspita Sari/Rachel Allessya Rose vs Sayaka Hobara/Yui Suizu
Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin vs Jeppe Bay/Lasse Molhede
Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana vs Krishna Prasad Garaga/Vishnuvardhan Goud Panjala
Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti vs Treesa Jolly/Gayatri Gopichand Pullela
Lapangan 4
Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi vs Lanny Tria Mayasari/Ribka Sugiarto
Baca juga:
- WBA Tunggu Kontrak Pertarungan Tyson Fury Vs Oleksandr Usyk Hanya Diberi Waktu hingga 1 April
- Penobatan Pemain Terbaik Proliga Menuai Tanda Tanya, Benarkah Ada Unsur Kepentingan Tertentu?
- Profil Syabda Perkasa Belawa, Tunggal Putra Potensial yang Meninggal Dunia akibat Kecelakaan
- Putaran 1 OnePrix 2023, Titik Awal Peningkatan Kualitas Kompetisi
Daftar 17 wakil Indonesia:
Tunggal putra
Chico Aura Dwi Wardoyo
Shesar Hiren Rhustavito
Tunggal putri
Gregoria Mariska Tunjung
Putri Kusuma Wardani
Ganda putra
Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana
Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan
Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin
Ganda putri
Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti
Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi
Lanny Tria Mayasari/Ribka Sugiarto
Meilysa Trias Puspita Sari/Rachel Allessya Rose (Q)
Ganda campuran
Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari
Dejan Ferdinandsyah/Gloria Emmanuelle Widjaja
Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti
Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati
Zachariah Josiahno Sumanti/Hediana Julimarbela
Akbar Bintang Cahyono/Marsheilla Gischa Islami