Pi Network Bakal Hadirkan Program Menarik untuk Pioneer dalam Acara Pi Day
JAKARTA - Pi Network, proyek cryptocurrency yang bertujuan untuk membawa teknologi blockchain ke dalam kehidupan sehari-hari supaya bisa diakses oleh semua orang. Sementara koin aslinya, Pi Coin dirancang untuk menjadi salah satu cryptocurrency yang paling mudah digunakan, dengan memungkinkan siapa saja untuk menambangnya melalui aplikasi di ponsel.
Pi Network memiliki komunitas yang terus berkembang hingga puluhan juta orang dari berbagai negara. Mereka aktif melakukan penambangan mata uang kripto Pi untuk membangun ekosistem aplikasi Web3, mengumumkan serangkaian pencapaian baru, termasuk peningkatan jumlah anggota tim inti yang bekerja penuh waktu, pengembangan beberapa aplikasi, dan pembaruan pada algoritma identifikasi diri (KYC) native mereka.
Meskipun kontraksi pasar kripto secara keseluruhan, tim inti Pi Network terus bertumbuh, menandakan perkembangan yang cepat dari ekosistem Pi Network dan visi jangka panjangnya. Sejak Februari 2022, jumlah anggota tim inti yang bekerja penuh waktu telah meningkat hampir 33 persen di bidang-bidang penting seperti produk, teknik, dan komunitas.
Tim inti Pi Network yang kini terdiri dari sekitar 40 anggota dan terus bertambah seiring dengan perkembangan jaringan dan evolusinya. Perluasan jumlah anggota tim inti ini akan memungkinkan upaya yang lebih terdesentralisasi dari komunitas lebih dari 35 juta anggota yang terlibat dan bersama-sama membangun jaringan ini.
Menurut Chengdiao Fan, pendiri dan Kepala Produk di Pi Network, "Upaya Pi Network adalah memberdayakan anggota di dalamnya, sejalan dengan visi Pi Network tentang ekosistem yang dibangun di atas teknologi blockchain yang mendukung jaringan sosial Web3 baru berdasarkan komunitasnya yang besar.”
Baca juga:
“Dengan begitu diharapkan komunita Pi Network mampu menciptakan dan menggunakan utilitas melalui platform pengembang dan aplikasi Pi. Membangun visi yang ambisius tersebut membutuhkan pendekatan all-hands dari Pioneer, pengembang komunitas, mitra eksternal, dan tim inti bersama-sama,” tambahnya.
Selain peningkatan jumlah anggota tim, Pi Network juga telah melakukan sejumlah pembaruan dan pengembangan pada produk dan ekosistemnya. Pi telah memperbarui algoritma KYC mereka dan berhasil memverifikasi lebih dari 3,8 juta Pioneers hingga saat ini.
Pi juga telah berupaya membangun fitur Platform Pengembang dan memperluas kolaborasi komunitas untuk meningkatkan pertumbuhan ekosistem Pi. PiOS, Pi's Open Source Software License, adalah salah satu fitur yang telah diluncurkan dan memungkinkan pengembang komunitas Pi untuk membuat aplikasi dan alat open source dan secara eksklusif digunakan di dalam ekosistem Pi.
Pi juga menekankan pada pengembangan aplikasi melalui aplikasi yang dikembangkan oleh tim inti, mitra bisnis eksternal, dan Pi Hackathon terbaru yang diikuti oleh lebih dari 6.400 peserta. Semua usaha ini bertujuan untuk mencari bakat, konsep, dan utilitas yang lebih baik untuk komunitas.
Sebagaimana dilaporkan Business Standard, dengan hari 'Pi Day' yang dirayakan pada 14 Maret sebagai ulang tahun keempat peluncuran resmi Pi, Pi Network memiliki beberapa program yang menarik yang akan diperkenalkan kepada Pioneer dan pengembang untuk upaya desentralisasinya dalam membangun ekosistem Pi.