Ketum PSSI Erick Thohir saat Ditanya Kabar Shin Tae-yong Diganti: Itu Psywar Media Vietnam
JAKARTA - Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, memberikan pernyataan yang menyejukkan buat fans Timnas Indonesia. Dia menyatakan, posisi Shin Tae-yong sebagai pelatih Skuad Garuda masih aman.
Dia menyebut, semua kabar yang menyebut Shin bakal diganti adalah salah besar. Pria yang juga Menteri BUMN itu mengatakan, ini hanya psywar dari media-media Vietnam.
"Saya bertemu dengan Shin Tae-yong sebelum berangkat (ke Piala Asia U-20) untuk lihat program dan beliau minta dukungan,” jelas Erick kepada wartawan usai menghadiri Sidang Kabinet Paripurna di Istana Kepresidenan Jakarta, Kamis, 2 Maret.
"Kemarin juga saya ditanya apakah mau ganti Shin Tae-yong, coba lihat beritanya. Itu media-media dari Negara Vietnam. Kenapa media di Indonesia ikut nulis? Artinya itu psywar untuk menjatuhkan mental kita," lanjutnya.
Dia meminta media di Indonesia untuk tidak ikut menyebarkan kabar tersebut. Erick berharap, media turut menyebarkan berita yang justru menambah semangat para pemain Garuda.
"Ini Merah Putih loh. Dulu waktu perang, kita robek bendera biru jadi Merah Putih loh. Masa kita mau robek diri kita sendiri,” ujar Erick, seperti dilansir dari Antara.
Dia menekankan kontrak Shin Tae-yong masih ada. Saat ini Indonesia akan fokus pada hasil kerja timnas terlebih dulu.
“Saya rasa dia pelatih yang bagus dan harus didukung. Isunya bukan perpanjang atau tidak, kita harus dukung timnas kita," tuturnya.
Baca juga:
- Pembagian Tugas dan Budget Jadi Alasan Ketum PSSI Erick Thohir Pimpin Langsung Panitia Lokal Piala Dunia U-20
- Tak Ada Kata Menyerah dalam Kamus Shin Tae-yong Meski Timnas Indonesia Kalah dari Irak di Laga Pertama Piala Asia U-20 2023
- Bagikan Momen Serunya Pebalap Ikut Karnaval Budaya di Mandalika, WSBK: Indonesia Selalu Luar Biasa
- Saat Pertandingan Besar Sepak Bola Harus Mengalah, Persija Vs Persib Terpaksa Ditunda