Selain untuk Merawat Diri, Ini 7 Alasan Kenapa Kucing Sering Menjilati Bibir

YOGYAKARTA – Kucing memiliki bahasa tubuh tertentu yang menandai kondisi kesehatannya. Ketika anabul Anda di rumah sering menjilati bibirnya, ini mungkin perawatan diri. Tetapi mungkin juga karena kondisi lain yang lebih serius seperti penjelasan berikut ini.

1. Perawatan diri

Normal apabila kucing menjilati bibirnya setelah makan. Perilaku ini didasarkan pada insting kucing untuk menghilangkan jejak bau setelah melahap mangsanya. Aroma sisa dapat dideteksi pemangsa lain dan mengingatkan mereka ada predator kucing diareanya. Maka karena kucing adalah pemangsa yang ‘penyendiri’, maka penting bagi anabul untuk menghilangkan jejak bau setelah makan agar tak membahayakan dirinya.

2. Sakit mulut

Di samping alasan normal, kucing juga sering menjilati bibirnya sebagai indikasi kalau mereka mengalami sakit mulut. Ini penting untuk Anda perhatikan, jika mereka menjilati bibir tidak hanya setelah makan. Sakit mulut pada kucing, sering kali diikuti mengeluarkan air liur dan penurunan nafsu makan. Secara lebih spesifik, bau mulut yang tidak sedap juga menandai kucing mengalami sakit mulut.

Ilustrasi alasan kenapa kucing sering menjilati bibir (Freepik/timolina)

3. Ketakutan

Kucing yang menjilat bibirnya saat tidak ada makanan mungkin mengalami kegugupan atau ketakutan. Untuk lebih akurat menentukan penyebabnya, amati keadaan langsung dan perhatikan juga sinyal bahasa tubuh lainnya.

4. Mual

Menjilat bibir disertai dengan menelan bisa berarti kucing merasa mual. Muntah dapat terjadi segera setelahnya.

5. Penyakit pernapasan atas

Melansir Cat Behavior Associates, Selasa, 21 Februari, masalah pernapasan bagian atas atau alergi dapat menyebabkan kucing sering menjilati bibirnya. Jika ada hidung tersumbat, Anda mungkin melihat lebih banyak menjilat bibir. Setelah bersin, kucing juga akan menjilat bibirnya lagi.

Ilustrasi alasan kenapa kucing sering menjilati bibir (Freepik/timolina)

6. Air liur berlebihan

Air liur berlebihan disebut ptyalism yang memicu kucing sering menjilat bibirnya. Ini berarti ada masalah kesehatan yang serius pada kucing kesayangan. Beberapa penyebab di antaranya, menelan benda asing, tumor, penyakit periodontal, mual, cedera mulut, abses, penyakit ginjal, penyakit pernapasan bagian atas, menelan zat beracun, dan lainnya.

7. Mulut kering

Mulut kering yang ekstrem pada kucing, dikenal sebagai xerostomia. Ini dapat menyebabkan bibir sering dijilat. Kondisi kesehatan yang mendasari, seperti dehidrasi, demam, masalah ginjal atau hati, gangguan endokrin, efek samping obat.

Itulah ketujuh penyebab kucing sering menjilati bibirnya. Kalau kucing mengalami penyakit yang menyebabkan tak henti menjilat bibir, segera periksakan ke dokter hewan agar mendapatkan perawatan yang sesuai.