Ekspedisi Baru Koil dalam Album Live Konser Sabuga
JAKARTA – Koil memuntahkan versi audio dari Konser Sabuga. Hadirnya album live ini jadi ekspedisi baru bagi Koil sepanjang perjalanan musik mereka.
Hal ini diakui band asal Bandung itu melalui Instagram-nya.
“TELAH RILIS 'Konser Sabuga' di Platform Digital!,” tutur mereka.
“Album ini menjadi perjalanan baru dari catatan diskografi Koil dan merupakan album live pertama yang dirilis secara resmi. 'Konser Sabuga' adalah versi audio utuh dari konser tunggal perdana kami 12 tahun silam di Sabuga. Selamat mendengarkan di semua layanan streaming digital dan tunggu kejutan kami selanjutnya!” tutupnya.
Sebagai informasi, Konser Sabuga merupakan showcase perdana Koil yang diselenggarakan di Lapangan Sabuga, Bandung, pada 2011. Perhelatan ini merupakan salah satu yang terbesar di scene musik Bandung saat itu.
Hal ini terbukti lewat 1500 pasang mata yang menyaksikan pementasan tersebut. Angka itu belum termasuk ratusan penggemar yang menonton lewat layar besar di luar Lapangan Sabuga.
Baca juga:
Sejarah lain juga mencatat, bahwa acara ini sekaligus menjadi penentu nasib sederet band metal Bandung saat itu. Sebab, tragedi konser Beside di gedung Asia Africa Culture Center (AACC) sebelumnya, mengakibatkan trauma bagi pecinta musik metal untuk menghadiri event musik.
Versi audio dari Konser Sabuga sudah tersedia di berbagai platform musik digital sejak 28 Januari.