Setelah 8 Tahun, Sore Bakal Rilis Album Keempat
JAKARTA – Sore, grup musik asal Jakarta yang pernah beberapa kali tampil di Eropa, segera mengembuskan album keempat.
Band yang kini tersisa tiga orang, yaitu Ade Paloh (vokal dan gitar), Awan Garnida (bass), Bemby Gusti (drum), dan kerap dibantu Gilang Pramudya sebagai gitaris pengganti Reza Dwiputranto, tampaknya tak mau tinggal diam setelah terakhir merilis album penuh pada 2015.
Tentunya, ini menjadi sebuah pembuktian bagi mereka. Sebab, ini adalah album pertama Sore tanpa kehadiran Reza Dwiputranto.
Kabar ini disampaikan para personel Sore via Instagram dengan mengunggah foto secara berurutan. Dimulai dari Bemby, Awan, lalu Ade, satu per satu memberikan kesan terhadap album keempat ini.
"Suatu proses menyenangkan dari sebuah pengalaman, kerja & hayat," ucap Bemby.
“Sebuah perjalanan yang tidak akan pernah bisa usai, semakin seru, penuh misteri, menantang dan menggemaskan," kata Awan.
“Bagi saya pribadi, 20 plus tahun puncak kemanfaatan sore terangkum semua dalam lagu Curtains di album ini," tutur Ade.
Album ini akan dihuni oleh single terakhir mereka, Maka Terjadilah Sekilas Kisah Murah yang diproduseri Christianto Ario (Kurosuke) dan dirilis di bawah naungan Setengah Lima Records.
Belum ada keterangan resmi terkait judul dan jadwal perilisan album baru Sore. Informasi lebih lanjut, bisa dipantau melalui media sosial mereka.
Baca juga:
- Ketua APMI Minta Kasus Kacaunya Akses Keluar Usai Konser Dewa 19 di JIS Dijadikan Pelajaran
- Geisha Lepas Single ke-13 Bersama Regina Poetiray, Remake Lagu Cinta dan Benci
- Putra Taylor Hawkins, Shane, Raih Penghargaan Bergengsi untuk Penampilannya Membawakan Lagu Foo Fighters
- Ozzy Osbourne Sabet 'Best Metal Performance' dan 'Best Rock Album' di Grammy Awards 2023