Klub Belgia Tujuan Marselino Ferdinan Mengarah ke SK Beveren

JAKARTA - Pemain Timnas Indonesia, Marcelino Ferdinan, santer dikabarkan berlabuh ke Belgia. Salah satu klub yang dikaitkan dengan gelandang muda Persebaya itu adalah Beerschot VA.

Namun kabar terbaru menyebut manajemen klub membantah telah menaruh minat pada Marselino. Penolakan Beerschot diungkapkan media setempat, HLN. 

“Ada banyak spekulasi di pers Indonesia tentang kemungkinan transfer talenta lokal Marselino Ferdinan ke Beerschot," tulis HLN dikutip pada Rabu, 25 Januari.

"Ferdinan adalah gelandang serang berusia 18 tahun yang bermain untuk klub divisi satu Indonesia Persebaya dan tim nasional Indonesia. Namun, Beerschot membantah bahwa transfer sudah dekat,” lanjut pernyataan media itu.

HLN menilai, kabar Marselino yang santer merapat ke Beerschot VA muncul karena kebetulan semata. Pasalnya di saat kabar ini mencuat, gelandang Beerschot, Dante Rigo baru saja cedera.

Rigo bahkan harus dilarikan ke rumah sakit guna pemeriksaan lebih lanjut. Cedera ligamen engkel itu diklaim bisa membuat mantan pemain PSV Eindhoven tersebut absen hingga satu setengah bulan

Penolakan dari Beerschot VA, situasi ini membuka peluang Marselino untuk gabung ke SK Beveren. Dimana klub itu juga jadi salah satu yang dihubung-hubungkan dengan Marselino.