Berharap Untung dari Faktor Nonteknis demi Tiket Final Piala AFF 2022
JAKARTA - Timnas Indonesia kembali berhadapan Vietnam di semifinal Piala AFF 2022. Pada leg kedua ini, Skuad Garuda giliran berstatus tim tamu di Stadion My Dinh, Hanoi, Senin , 9 Januari.
Vietnam jelas lebih diunggulkan. Pasalnya, tim Park Hang-seo akan tampil di depan pendukungnya sendiri.
Namun, Indonesia diuntungkan dengan faktor non teknis. Pasukan Shin Tae-yong punya waktu istirahat sedikit lebih banyak.
Istirahat
Pasukan The Golden Stars sampai di kandang mereka di Hanoi pada pukul 22.00 waktu setempat dan membuat waktu istirahat lebih sedikit.
Sementara Indonesia tiba di Hanoi pukul 18.00. Ini karena Skuad Garuda terbang ke Hanoi dengan menggunakan pesawat pribadi.
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, menyakini fisik para pemain Vietnam lebih terkuras. Ini yang diharapkan bisa dimanfaatkan Marc Klok dan kawan kawan.
"Vietnam harus transit terlebih dulu di Ho Chi Minh (sebelum ke Hanoi). Itu lebih melelahkan," tutur Shin dalam konferensi pers jelang laga, seperti dikutip dari Antara, Minggu, 8 Januari.
Timnas Indonesia hanya butuh hasil imbang 1-1 untuk lolos ke babak final. Ini tak lepas dari hasil leg pertama yang berakhir imbang 0-0.
Bukan tugas yang mudah. Pasalnya, Vietnam terkenal punya pertahanan yang kokoh. Sejauh ini, belum ada satu gol pun yang berhasil menembus gawang Vietnam yang dikawal kiper kelahiran Rusia, Dang Van Lam.
Baca juga:
- Pesawat Sempat Terlambat Tiba di Vietnam, Timnas Indonesia Batal Latihan Jelang Semifinal Leg Kedua Piala AFF
- Persija Jakarta 'Cuci Gudang', Ryuji Utomo Termasuk yang Dilepas
- Kepercayaan Diri Masih Menggelayuti Timnas Indonesia Meski Dihadapkan Ujian Sulit untuk Menembus Final Piala AFF 2022
- Shin Tae-yong yang Tak Pernah Lelah Mengeluh soal Finishing Timnas Indonesia
Kita tunggu mampukah Pasukan Garuda yang diisi Egy Maulana Vikri dan kawan-kawan menundukkan Pasukan The Golden Stars yang diuntungkan dengan posisi sebagai tuan rumah.