Lelah Dibandingin dengan Ayah, Abidzar Al Ghifari Alami Stres Berat
JAKARTA - Abidzar Al Ghifari dikenal sebagai anak dari mendiang Ustaz Jefri Al Buchori. Kemunculannya di dunia hiburan membuat Abidzar kerap dibandingkan dengan sosok sang ayah hingga saat ini.
Melalui wawancara terbarunya, Abidzar mengaku merasa letih karena dilabeli sebagai anak seorang pendakwah. Alhasil banyak orang yang kerap membandingkan penampilannya dengan sang ayah hingga membuatnya berpikir untuk bunuh diri.
"Berat banget, sih, jujur. Gue capek, sempat mau bunuh diri karena gue nggak bisa ngelakuin apa yang orang-orang seumuran gue lakuin,” kata Abidzar Al Ghifari kepada Onadio Leonardo dalam video terbaru.
“Ya nongkrong. Gue pengin pakai celana pendek, pengen ngerokok doang tapi enggak bisa, gitu," jelasnya.
Baca juga:
Ia sempat berpikiran untuk meninggal lebih cepat agar bisa merasakan kedamaian. Namun di satu sisi ia juga memahami ada keluarga yang masih membutuhkan dirinya.
Selain itu Abidzar juga mengaku bangga memiliki sosok ayah yang menjadi panutan. Ajaran sang ayah pun tetap dilakukan Abidzar hingga saat ini.
"Bokap gue selalu ngomong jadilah orang paling rendah sampai nggak ada orang lagi yang ngerendahin lu,” lanjut Abidzar.
“Itu yang selalu gue pegang sampai sekarang, apalagi di dunia perfilman. Attitude itu nomor satu, tetap lu merendah saja karena nanti ada waktunya lu bakal bersinar," katanya.
Abidzar kini sukses membintangi beberapa serial dan film, salah satunya Balada si Roy.