Viral Dinosaurus Turun dari Truk sampai Harus Dipegangi Beramai-ramai, Ini Faktanya
MAGETAN - Video dinosaurus jenis triceratops ‘hidup’ yang turun dari truk sedang viral di media sosial. Dinosaurus ini ternyata bagian dari koleksi milik Mojosemi Dinosaurus Park di Magetan, Jawa Timur.
Wakil Komisaris Mojosemi Forest Park Magetan, Honggo Utomo mengatakan video yang viral di media sosial merupakan bagian dari promosi Mojosemi Dinosaurus Park Magetan. Video ini bisa menyebar dengan cepat karena ada warga yang secara tak sengaja ikut merekam proses syuting turunnya dinosaurus dari truk.
Proses syuting ini diakui Honggo sebagai bagian dari promosi Mojosemi Dinosaurus Park Magetan. Promosi dilakukan jelang libur Natal dan tahun baru.
“Kebetulan kita diberi izin buka di masa pandemi ini. Kami melakukan strategi me-rebranding menjadi Mojosemi Dinosaurus Park. Karena di tempat kita, wahana lain yang ada hanya berbasis hutan biasa, forest park. Kami melihat kekuatan diferensiasi dengan yang lain,” kata Honggo kepada VOI, Selasa, 15 Desember.
Dinosaurus yang turun dari truk disebut Honggo merupakan animatronik yakni penggabungan seni rupa animasi, elektronik dan robotik. Karakter triceratops ini dipilih karena memiliki kekuatan karakter yang sangat hidup.
“Kami dari manajemen menjadikan satu kekuatan membangun narasi promosi melalui video visual, di mana kita menghadirkan tawaran ke masyarakat tentang karakter dinosaurus yang betul-betul hidup dikemas dengan cara penurunan triceratops dari truk,” imbuh Honggo.
Memang banyak warganet mempertanyakan keterlibatan TNI saat ikut menarik tali kala triceratops diturunkan dari truk. Hal ini disebut terjadi kebetulan.
“Secara kebetulan saat ini di setiap hari itu satgas COVID-19 dari Kodim Magetan selalu standby di pos depan wisata Mojosemi. Ketika mereka melihat kami membawa truk dan aktivitas pengambilan gambar mereka ikut nimbrung dan berpartisipasi. Kami welcome saja,” ujar Honggo.
Ada scene lain yang disiapkan manajemen selain turunnya dinosaurus bergerak dari truk. Yakni dinosaurus triceratops dimasukkan ke habitatnya di Mojosemi Dinosaurus Park.
“Di scene awal dihadirkan pawang agar continuity. Sedangkan scene selanjutnya pawang melatih menjinakkan triceratops. Scene terakhir kedekatan triceratops dengan anak yang akhirnya tergambar Mojosemi Dinosaurus Park ramah anak dan edukatif,” sambungnya.
Viralnya video dinosaurus turun dari truk langsung berdampak pada tingkat kunjungan. Pada hari ini banyak masyarakat berdatangan ke Mojosemi Dinosaurus Park.
“Alhamdulillah dari sini (viral) walau geger banyak orang, minimal kami cukup berbahagia. Mojosemi makin dikenal di level nasional dan internasional,” tutur Honggo.