Rolls-Royce Luncurkan Debut Mobil Listrik Pertamanya, Spectre pada Tahun 2023
JAKARTA - Mengikuti produsen mobil lainnya yang mulai beralih ke kendaraan listrik, Rolls-Royce akan memulai debut mobil listrik pertamanya, Spectre pada tahun 2023.
“Ini adalah awal dari babak baru yang berani untuk merek kami, klien kami yang luar biasa, dan industri mewah. Untuk alasan ini, saya percaya Spectre adalah produk paling sempurna yang pernah diproduksi Rolls-Royce,” Kata Torsten Müller-Ötvös, Chief Executive Officer, Rolls-Royce Motor Cars dalam website resmi Rolls-Royce.
Perusahaan juga mengatakan bahwa Spectre merupakan wujud dari ramalan yang terpenuhi, janji yang ditepati dan pekerjaan yang diselesaikan.
Pada tahun 1900, salah satu pendiri Rolls-Royce, Charles Rolls, meramalkan masa depan listrik untuk mobil. Setelah memperoleh kendaraan listrik bernama The Columbia Electric Carriage, ia meramalkan kesesuaiannya sebagai alternatif yang bersih dan tanpa suara untuk mesin pembakaran internal, asalkan ada infrastruktur yang cukup untuk mendukungnya.
“Mobil listrik ini benar-benar tidak bersuara dan bersih. Tidak ada bau atau getaran. Mereka akan menjadi sangat berguna ketika stasiun pengisian tetap dapat diatur.” ujar Charles Stewart Rolls, Co-Founder, Rolls-Royce, tahun 1900.
Sekarang, dengan lebih dari 120 tahun setelah ramalan tersebut, waktunya telah tiba bagi Rolls-Royce Motor Cars untuk memenuhi ramalan bapak pendirinya.
Perusahaan menggambarkan Spectre sebagai penerus spiritual Phantom Coupe tahun 2000-an dengan panjang keseluruhan 214,6 inci dan jarak sumbu roda 126,3 inci masing-masing 7,2 dan 3,8 inci.
Baca juga:
- BMW Berkolaborasi dengan Toyota Untuk Produksi Kendaraan Sel Bahan Bakar Hidrogen pada 2025
- Tesla Puncaki Daftar Penjualan Mobil Listrik di Jerman, Kalahkan Grup Volkswagen
- Foxconn Perakit iPhone asal Taiwan, Berharap Suatu Saat Bisa Merakit Mobil Listrik Tesla
- VinFast, Produsen Mobil Listrik asal Vietnam, Tarik 730 Produk karena Kesalahan Sensor Tabrakan Samping
Spectre dibangun di atas platform Arsitektur Mewah yang sama yang telah menopang segala produksi mobilnya sejak 2017 dari Cullinan dan Ghost hingga Phantom dan Boat Tail.
Rolls-Royce juga mengatakan bahwa Spectre bertujuan untuk kisaran perkiraan EPA hingga 260 mil, yaitu 14 mil lebih baik daripada Porsche Taycan GTS.
Terakhir, Spectre diharapkan akan tersedia segera, dengan pengiriman klien pertama dimulai pada Q4 2023. Harga Spectre akan ditempatkan di antara Cullinan dan Phantom.