Gempa M 5.0 Guncang Maluku Tenggara Barat, Tidak Berpotensi Tsunami
MALUKU - Gempa bumi berkekuatan magnitudo (M) 5,0 mengguncang Maluku Tenggara Barat, Provinsi Maluku, Rabu 5 Oktober pagi.
Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) melalui laman resminya menginformasikan gempa tersebut terjadi pada pukul 05.11 WIB.
Lokasi gempa berada di 7,80 Lintang Selatan-130,51 Bujur Timur dengan kedalaman 110 kilometer.
Sedangkan pusat gempa berada di 90 kilometer Barat Laut Maluku Tenggara Barat.
BMKG menyatakan gempa yang terjadi Maluku Tenggara Barat tersebut tidak berpotensi tsunami.
Baca juga:
- NasDem Deklarasi Anies Capres 2024, Gerindra DKI: Tetap Usung Pak Prabowo di Pilpres
- Hasil Rapat TGIPF Tragedi Kanjuruhan Bakal Diserahkan ke Jokowi untuk Rekomendasi Kebijakan Sepak Bola Nasional
- Kembangkan Kasus Garuda Indonesia, KPK Tetapkan Eks Anggota DPR dan Satu Perusahaan Jadi Tersangka
- Dampak Tragedi Kanjuruhan ke Sport Tourism, Sandiaga Uno Harapkan Evaluasi Sehingga Piala Dunia U-20 Lanjut Terus