1.173 Polisi Siap Amankan DWG Tingkat Menteri G20 di Belitung
PANGKALPINANG - Kepolisian Daerah (Polda) Kepulauan Bangka Belitung (Babel) siap mengerahkan 1.173 personel untuk pengamanan perhelatan Development Working Group (DWG) G20 di Pulau Belitung pada 7 hingga 9 September 2022.
"Kami bersama TNI siap mengamankan G20 di Belitung nanti," kata Kapolda Provinsi Kepulauan Babel Irjen Yan Sultra di Pangkalpinang dilansir ANTARA, Sabtu, 27 Agustus.
Dalam mengamankan pertemuan Tingkat Menteri Pembangunan G20 di Pulau Belitung nanti, Polda Kepulauan Babel tidak hanya mengerahkan 1.173 personel, tetapi juga menerjunkan 1.000 unit kendaraan, helikopter serta Tim Penjinak Bom dari Korps Brimob Polri.
"H-5 nanti seluruh personel sudah berada di Belitung dan H-1 sudah melakukan sterilisasi di titik-titik pertemuan Tingkat Menteri Pembangunan G20 ini," ujarnya.
Kapolda Babel mengatakan dalam pengamanan G20 di Belitung nanti, polda akan melibatkan TNI.
"Kami juga libatkan rekan-rekan dari TNI, nanti sesuai penempatannya," katanya.
Sementara itu, Kepala Penerangan Korem 045/Gaya Mayor Inf Subkhan menyatakan TNI siap membantu Polri untuk mengamankan G20 di Belitung nanti.
Menurut dia, pada perhelatan G20 di Belitung nanti akan dikunjungi delegasi dari berbagai negara, sehingga dapat memberikan dampak terhadap peningkatan investasi dan perekonomian masyarakat di Provinsi Kepulauan Babel khususnya Belitung.
"TNI akan mengerahkan prajurit yang telah disiapkan staf operasi TNI AD untuk menyuksesan G20 nanti," katanya pula.
Baca juga:
- 80 Pertanyaan untuk Putri Candrawathi yang Bicara Soal Pelecehan di Magelang
- Jakarta Jadi Tuan Rumah Pertemuan 12 Pemimpin Kota Dunia
- Terungkap Motif Pengemudi Pelat F Keplak dan Maki Sopir Transjakarta
- Soroti Suara Misterius Saat RDP Komisi III, Fahri Hamzah: Anggota Parlemen Tak Boleh Terjebak Panggilan Adinda, Kakanda Apalagi Sayang
Dia menegaskan Provinsi Kepulauan Babel khususnya Belitung aman dan siap dikunjungi para delegasi G20, investor, dan wisatawan.
"Para delegasi ini nantinya akan melihat sendiri bahwa secara riil Belitung memang benar-benar aman, kondusif, dan masyarakatnya juga damai," katanya.