Chelsea Resmi Dapatkan Marc Cucurella dari Brighton dengan Biaya Transfer Rp1 Triliun

JAKARTA — Chelsea resmi mendapat bek kiri Brighton & Hove Albion Marc Cucurella. Pemain internasional Spanyol itu disodori dengan kontrak berdurasi enam tahun.

Chelsea secara resmi sudah mengumumkan kesepakatan itu di media sosial mereka pada Jumat, 5 Agustus petang WIB. Pemain 24 tahun itu didapat dengan harga 60 juta poundsterling atau Rp1 triliun.

"Menyusul laporan dari berbagai media minggu ini, kami dapat mengonfirmasi bahwa kesepakatan telah dicapai dengan Brighton untuk penandatanganan Marc Cucurella," tulis Chelsea di Twitter mereka.

Transfer Cucurella berhasil memecahkan rekor penjualan Brighton. Jumlah yang dibayar Chelsea melebihi 50 juta poundsterling yang dikeluarkan Arsenal untuk bek tengah Ben White musim panas lalu.

Selain itu, transfer ini juga menyamai rekor pembelian untuk seorang full-back. Dana dengan jumlah yang sama pernah dikeluarkan Manchester City saat mereka memboyong Joao Cancelo dari Juventus ke Etihad pada 2019.

"Saya sangat senang. Ini kesempatan besar bagi saya untuk bergabung dengan salah satu klub terbaik di dunia. Saya akan bekerja keras untuk mendapatkan kebahagiaan di sini dan membantu tim," ujar Cucurella, dilansir BBC Sport.

Cucurella menjadi rekrutan besar keempat Chelsea musim panas ini. Sebelumnya The Blues telah mendapat Raheem Sterling, Kalidou Koulibaly, dan wonderkid Inggris Carney Chukwuemeka.

Bek kiri berusia 24 tahun itu mencetak satu gol dalam 38 pertandingan musim lalu bersama Seagulls. Itu merupakan satu-satunya musim Cucurella di Brighton setelah bergabung dari Getafe awal musim lalu.