Egy Maulana Absen, Timnas Indonesia Tetap Optimis Bisa Kalahkan Bangladesh di FIFA Matchday
JAKARTA - Indonesia versus Bangladesh pada FIFA Matchday bakal berlangsung di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Rabu, 1 Juni. Pertandingan akan dimulai (kick off) pukul 20.30 WIB. Dalam laga ini skuad garuda yakin dan mampu mengalahkan Bangladesh.
Kepala pelatih Shin Tae-yong memanggil sebanyak 29 pemain untuk menghadapi laga ini. Semua pemain dalam kondisi bugar dan siap tampil.
"Saat ini kondisi pemain sangat baik. Saat latihan, pemain selalu bersemangat dan kerja keras. Kami akan memberikan perlawanan terbaik dan kemenangan tentunya," kata pelatih asal Korea Selatan itu, di situs PSSI.
Nama-nama yang dipanggil itu sebelumnya menjalani latihan di Jakarta pada 26 Mei lalu. Mereka lalu melanjutkan latihan dan mematangkan persiapan ke Bandung.
Sebagian besar pemain yang masuk skuad pada kesempatan ini merupakan pemain-pemain yang sebelumnya membela Indonesia di SEA Games Hanoi 2021 lalu. Selain itu ada beberapa nama lama yang dipanggil, seperti Stefano Lilipaly.
Meski semua pemain sudah bergabung di Bandung, beberapa pemain masih mengalami cedera. Salah satunya Egy Maulana Vikri, yang dipastikan absen menghadapi laga uji coba ini.
"Meski begitu, Egy Maulana absen pada laga besok karena masih cedera," ujar Shin Tae-yong.
Baca juga:
- Pratama Arhan Gabung Timnas Indonesia untuk Hadapi Bangladesh, Langsung Jadi Starter atau Dicadangkan Dulu?
- Pemasok Sabu di Kampung Bahari Ternyata Jaringan Golden Triangle, Kelas Internasional
- Dugaan Praktik Tying Pembelian Minyak Goreng di Yogyakarta Naik ke Penyelidikan
- Ekonom: Indonesia Berhasil Redam Lonjakan Harga Pangan di Momen Idulfitri 2022
Selain Egy, Sandy Walsh dan Jordi Amat juga belum bisa memperkuat skuad Garuda. Kedua nama ini sebenarnya sudah bergabung di pemusatan latihan, tetapi belum bisa tampil lantaran proses naturalisasi mereka belum rampung.
Minus beberapa pemain, Indonesia optimis mampu mengalahkan tim yang menempati peringkat ke-188 di ranking FIFA itu.
Kemenangan bakal menjadi modal penting untuk Lilipaly cs. yang akan menghadapi Kualifikasi Piala Asia 2023 pada 8-14 Juni nanti. Di periode itu Indonesia akan bertemu Kuwait, Yordania, dan Nepal.