Kabar Gembira dari Super Air Jet, Maskapai Milik Konglomerat Rusdi Kirana Ini Buka Rute Baru: Jakarta - Makassar Mulai 20 April 2022
JAKARTA - Maskapai milik konglomerat Rusdi Kirana, Super Air Jet akan segera membuka rute baru dari Jakarta ke Makassar. Penerbangan perdana maskapai ini akan dimulai pada 20 April 2022 mendatang.
Dalam keterangan resminya, dikutip Selasa 12 April, Super Air Jet akan mengoperasikan penerbangan domestik tanpa transit dari Bandara Internasional Soekarno-Hatta di Tangerang (CGK) menuju ke Bandara Internasional Sultan Hasanuddin (UPG) mulai 20 April 2022.
"Super Air Jet mengucapkan terima kasih dan apresiasi kepada semua pihak yang telah bekerja sama dalam koordinasi dan mempersiapkan penerbangan perdana Jakarta-Makassar di tengah-tengah era milenial ini dan bisa mewujudkan impian muda-mudi untuk terbang keliling Indonesia," ujar Chief Executive Officer Super Air Jet, Ari Azhari.
Rute baru ini akan dioperasikan dari Terminal 1A Bandara Soetta dengan frekuensi terbang 2 kali setiap harinya. Harga tiketnya mulai dari Rp1.032.600 dari Jakarta ke Makassar dan untuk rute Makassar ke Jakarta mulai dari Rp1.041.700.
Untuk jadwal penerbangan rute baru itu, sebagai berikut:
1. Jakarta-Makassar (IU-500), Berangkat 04.45 WIB, Tiba 08.10 WITA.
2. Makassar-Jakarta (IU-501), Berangkat 08.50 WITA, Tiba 10.10 WIB.
3. Jakarta-Makassar (IU-504), Berangkat 16.40 WIB, Tiba 20.05 WITA.
4. Makassar-Jakarta (IU-505), Berangkat 20.45 WITA, Tiba 22.05 WIB.
Semua penumpang yang terbang di rute baru itu akan mendapatkan gratis bagasi seberat 20 kilogram dan juga bisa menikmati hiburan di pesawat. Rute baru Super Air Jet dari Jakarta ke Makassar ini dibuat sesuai dengan permintaan pasar dan tren penerbangan kekinian, serta untuk mengantisipasi kebutuhan mudik Lebaran mendatang.
Baca juga:
- Kabar Gembira dari AirAsia dan Super Air Jet Milik Konglomerat Rusdi Kirana: Mulai Hari Ini Penumpang Bisa Terbang Tanpa Antigen dan PCR
- BNI Kerja Sama dengan Lion Air Group Milik Konglomerat Rusdi Kirana untuk Mem-branding 7 Pesawat Batik Air dan Super Air Jet
- Kabar Gembira dari Super Air Jet, Maskapai Milik Konglomerat Rusdi Kirana Mulai Beroperasi di Terminal 1A Bandara Soetta Jelang Lebaran
Makassar akan jadi kota ke-16 yang dilayani Super Air Jet. Selain Makassar, maskapai berkode IATA itu juga melayani kota besar lain seperti: Medan, Batam, Palembang, Pekanbaru, Padang, Jambi, Bandar Lampung, Surabaya, Yogyakarta, Solo, Lombok, Denpasar, Pontianak, Balikpapan.
Untuk rute baru ini, Super Air Jet mengoperasikan pesawat Airbus A320-200 berkapasitas 180 kursi ekonomi. Interior pesawat ini sudah dirancang dengan tata letak kursi ergonomis dan ruang kaki lega, serta nyaman di kelasnya.