Mulai Rekayasa Lalu Lintas, Polisi Imbau Warga Hindari Gedung Sate Bandung Lokasi Demo 11 April
BANDUNG - Mahasiswa peserta demonstrasi 11 April mulai memadati kawasan kawasan Gedung Sate, Jalan Diponegoro, Kota Bandung, Jawa Barat. Mencegah kepadatan, kepolisian melakukan rekayasa lalu lintas (lalin) di wilayah tersebut.
Kapolrestabes Bandung Kombes Pol Aswin Sipayung mengatakan selain Jalan Diponegoro, jalan lain tetap normal seperti biasa. Masyarakat diimbau menghindari kawasan Gedung Sate.
"Arus lalu lintas di Gedung DPRD Jabar kita alihkan agar mahasiswa lebih nyaman menyampaikan aspirasinya dan tidak mengganggu arus lalin," kata Aswin di Bandung, Senin 11 April, melansir Antara.
Adapun seribu lebih mahasiswa dari berbagai universitas di Bandung pada pukul 14.30 WIB mulai berdatangan dari berbagai arah menuju depan Gedung Sate.
Baca juga:
- Siap Lumuri Wajah Pakai Kotoran Manusia, Ruhut Sitompul Tantang Mahasiswa yang Demo 11 April, Silakan Simak!
- Demo BEM SI Pindah ke Depan Gedung DPR, Refly Harun: Tidak Perlu Khawatir Aspirasi Lain, Misalnya Jokowi Mundur
- Demo 11 April Tepat 5 Tahun Kasus Penyiraman Air Keras, Novel Baswedan: Perjuangan Melawan Lupa
- Perjuangan Mahasiswa Anak Tukang Gorengan ke DPR, Protes Harga Minyak Goreng yang Mahal
Mahasiswa yang berkumpul di Gedung Sate berasal dari Kampus Institut Teknologi Bandung, Universitas Pendidikan Indonesia, Institut Teknologi Nasional, dan sejumlah universitas lainnya.
Aswin mengimbau massa aksi agar menyampaikan aspirasi dengan tertib guna menghindari gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat. Dia memastikan polisi bakal bersikap humanis dalam mengamankan unjuk rasa yang dilakukan mahasiswa.
"Atas perintah Kapolri, saya sebagai pimpinan pengamanan unjuk rasa mahasiswa di Bandung, maka kita perintahkan tidak ada senjata api, termasuk pentungan kita tidak membawa," kata Aswin.