4 Drama Korea yang Cocok Ditonton di Hari Perempuan Internasional
JAKARTA - Hari Perempuan Internasional atau International Womens Day diperingati hari ini, 8 Maret. Tahun ini tema yang dikampanyekan adalah #BreakTheBias.
Dilansir dari IWD, bias tersebut bisa datang dari mana saja, mulai dari komunitas, tempat kerja, sekolah, perguruan tinggi, dan lingkungan di sekitar. Kampanye #BreakTheBias mengajak seluruh masyarakat di dunia untuk berupaya memiliki kesadaran terhadap bias yang selama ini menempel pada perempuan dan berupaya mematahkannya.
Untuk mengetahui seperti apakah bias gender berpengaruh di kehidupan masyarakat, tonton 5 drama Korea bertema emansipasi berikut ini.
1. Jewel in The Palace
Jewel In The Palace mengangkat kisah nyata tabib wanita pertama di era kehidupan istana di era dinasti Chosun. Saat itu, wanita selalu dianggap remeh dan hanya berkutat di kamar atau dapur. Namun, perjuangan Jang Geum untuk menjadi tabib wanita pertama dan dipercaya oleh sang Raja pada masa itu menjadikannya inspirasi bagi peran wanita lain di drama ini.
Lee Young Ae mendapat pengakuan internasional pertama pada tahun 2003 untuk penampilannya dalam serial televisi pemenang penghargaan, Jewel in the Palace. Drama ini telah diekspor ke 91 negara yang meningkatkan fenomena budaya pop Korea di luar negeri.
2. Strong Woman Do Bong Soon
Strong Woman Do Bong Soon mengisahkan seorang gadis bernama Do Bog Soon yang memiliki kekuatan super. Ini adalah kekuatan yang diturunkan turun temurun dari nenek, ibu, dan Do Bong Soon. Jika kekuatan itu disalahgunakan maka wajahnya akan rusak oleh bintik-bintik merah.
Do Bong Soon berusaha untuk menahan kekuatannya agar kutukan tidak terjadi pada wajahnya. Karena kekuatan itu, dia mendapat pekerjaan sebagai pengawal CEO perusahaan game yang diimpikannya. Drama Korea, Strong Woman Do Bong Soon menunjukkan bagaimana seorang wanita mesti yakin dan teguh mengejar mimpinya.
3. Drama Saimdang, the Herstory
Drama Saimdang, the Herstory diangkat dari kisah cinta yang diatur pada masa kehidupan tokoh sejarah Korea, Shin Saimdang. Saimdang adalah pelukis terkenal pada masa kerajaan. Lukisan dirinya ada di mata uang Korea.
Aktris cantik Lee Young Ae membintangi dua karakter dalam drama ini. Yakni dosen seni dan Shin Saimdang, seorang seniman, sastrawan sekaligus mahasiswa. Perjalanan waktu dan kisah kesetiaan dalam drama ini sangat menyentuh.
Baca juga:
- Rayakan Hari Perempuan Internasional, Voice of Baceprot Siapkan Single Baru: Not Public Property
- Awal Mula Doni Salmanan Dikenal Warganet, Viral Sumbang Rp1 Miliar di Live Reza Arap Main Gim
- Gandeng Perusahaan Teknologi di Swiss, Once akan Rilis Lagu Kolaborasi dalam Bentuk NFT
- 4 Gaya Desy Ratnasari Belajar Beladiri dari Jagoan Silat di Sukabumi, Pasang Kuda-kuda Cantik
4. Dong Yi
Dong Yi yang diperankan oleh Han Hyo Joo ini mengisahkan seorang pelayan biro musik di istana. Berkat kecerdasan dan kebijakannya, dia lantas dinikahi oleh raja bernama Suk Jong dan melahirkan putra yang menjadi raja berikutnya dari drama yang pertama kali disiarkan di tahun 2010 ini. Dong Yi sendiri mendapatkan rating yang sangat memuaskan di Korea berkat peran dari Han Hyo Joo.