Baca Buku, Nonton Drakor, dan Mengaji Jadi Aktivitas Pebulu Tangkis Atasi Kebosanan Selama Karantina di Malaysia
JAKARTA – Berbagai cara dilakukan pemain tim Indonesia selama menjalani karantina untuk membunuh kejenuhan sebelum bertarung pada Kejuaraan Bulu Tangkis Asia Beregu (BATC) 2022. Mulai dari membaca buku, menonton drama Korea, sampai mengaji.
Indonesia tiba di Malaysia pada Senin, 7 Februari lalu. Setiba di sana mereka harus menjalani karantina selama lima hari mengikuti aturan yang berlaku di negara bersangkutan.
Selama lima hari para pemain diwajibkan menghabiskan waktu di kamar masing-masing dan tidak bisa beraktivitas di luar penginapan. Untuk itu, selain berlatih secara mandiri, pemain juga berusaha menyibukan diri dengan aktivitas lain agar tidak cepat bosan di kamar.
Salah satunya pemain Pramudya Kusumawardana. Selain latihan dan workout, selama karantina dia juga memanfaatkan waktu untuk belajar dan mengerjakan tugas kuliah karena ia merupakan seorang mahasiswa.
”Selain itu, saya juga hobi membaca buku. Buku yang sedang saya baca sekarang judulnya Thinking Fast and Slow karya Daniel Kahneman,” tutur mahasiswa semester lima jurusan Bisnis Manajemen Universitas Trisakti Jakarta itu dalam rilis yang diterima VOI.
Sementara itu, pemain spesialis ganda putri Amalia Cahaya Pratiwi memilih untuk menonton drama Korea dari telepon pintarnya.
”Kegiatan saya untuk mengisi waktu selama karantina adalah banyak menonton drama Korea di Ipad. Saya senang nonton drakor, karena seru dan bisa menghilangkan rasa bosan,” kata Amalia.
Menghabiskan waktu di kamar dengan menonton film lewat gawai atau laptop juga dilakukan pemain lain. Mulai dari Febriana Dwipuji Kusuma, Nita Violina Marwah, Lanny Tria Mayasari, Jesita Putri Miantoro hingga Putri Kusuma Wardani juga mengisi waktu dengan menonton film.
”Saya nonton film aksi dan juga mendengarkan musik pop. Lumayan untuk membuang kebosanan saat di karantina,” kata Nita.
Adapun Jesita justru mengaku menyempatkan diri untuk bermain puzzle selain menonton film. ”Karena saat menonton film itu rasanya seru dan menegangkan, sehingga tidak membuat bosan di kamar. Sedang, bermain puzzle itu selalu bikin ketagihan saja,” ujar Jesita.
Baca juga:
- Cuma Main di 6 Turnamen Sepanjang 2021, Serena Williams Tersingkir dari 50 Besar Peringkat WTA
- Melati Daeva Oktavianti Perkuat Rumor Dirinya Dicoret dari Pelatnas PBSI
- Hendra/Ahsan Jadi Runner Up di India Open 2022 Usai Ditekuk Wakil Tuan Rumah
- Kalah Banding atas Diskresi Menteri Imigrasi, Djokovic Dideportasi dan Batal Tampil di Australia Open 2022
Febriana juga punya aktivitas beragam untuk menghibur diri selama mendekam di kamar. Setelah bosan menonton dia akan tenggelam bersama bacaan. ”Baca buku itu untuk menambah ilmu dan pengetahuan,” tutur atlet yang biasa disapa Ana itu.
Kegiatan lain yang dilakukan pemain adalah mengaji. Ini dilakukan Lanny di sela-sela usai latihan dan menonton. Saban hari Lanny selalu punya waktu untuk membaca ayat suci. ”Biar menambah pahala,” katanya.
Rising star sektor tunggal, Putri Kusuma Wardani, juga punya cara menikmati masa karantina. Ia tidak hanya hanyut bersama cerita di film saja, melainkan menyisakan kesempatan untuk menonton YouTube. ”Alasannya karena biar tidak bosan saja di kamar,” ucap Putri KW.
Kejuaraan Bulu Tangkis Asia Beregu 2022 akan berlangsung di Selangor, Malaysia, pada 15-20 Februari 2022. Indonesia datang dengan bekal 20 pemain muda.
Dari sektor tunggal putra Indonesia punya predikat sebagai juara bertahan. Untuk itu mereka dibebani tugas mengulangi kesuksesan pada edisi sebelumnya.