Satgas: Kasus Aktif COVID-19 di Kepri Tambah 16 Orang, Hingga Saat Ini Ada 6 Kasus Omicron
TANJUNGPINANG - Satuan Tugas Penanganan COVID-19 Provinsi Kepulauan Riau mencatat kasus aktif COVID-19 di wilayah itu bertambah 16 orang sehingga menjadi 58 orang.
Juru Bicara Satgas Penanganan COVID-19 Kepri Tjetjep Yudiana mengatakan, penambahan kasus aktif COVID-19 terjadi di Batam 14 orang, Tanjungpinang satu orang dan Karimun satu orang.
Total jumlah kasus aktif di Batam sebanyak 33 orang, Tanjungpinang 10 orang, Bintan tujuh orang, Karimun tiga orang, dan Natuna lima orang.
"Kasus aktif COVID-19 terus meningkat setiap hari. Sampai saat ini baru terdeteksi enam dari 58 kasus aktif yang terinfeksi omicron," ujarnya dikutip Antara, Minggu, 30 Januari.
Total jumlah pasien COVID-19 di Kepri sejak pandemi sampai sekarang mencapai 53.977 orang, tersebar di Batam 25.988 orang, Tanjungpinang 10.243 orang, Bintan 5.592 orang, Karimun 5.498 orang, Anambas 1.846 orang, Lingga 2.310 orang, dan Natuna 2.500 orang.
Total jumlah pasien yang sembuh dari COVID-19 sejak pandemi mencapai 52.160 orang, tersebar di Batam 25.113 orang, Tanjungpinang 9.831 orang, Bintan 5.405 orang, Karimun 5.334 orang, Anambas 1.799 orang, Lingga 2.225 orang, dan Natuna 2.453 orang.
Baca juga:
- KSP: Pemindahan IKN Jadikan Indonesia Tak Lagi Jawa Sentris
- Pria Pemeras Pura-pura Pincang Modus Mengaku Jadi Korban Tabrak Lari di Pasar Rebo Jaktim Ditangkap Polisi
- Petugas Lion Air Seenaknya Lempar Koper Penumpang hingga Menggelinding dari Tangga, Kejadiannya Masih Diinvestigasi
- Erick Thohir Tekankan CSR BUMN Fokus ke Pendidikan, UMKM dan Lingkungan Hidup
Total jumlah pasien yang meninggal dunia sejak pandemi COVID-19 sebanyak 1.759 orang, tersebar di Batam 842 orang, Tanjungpinang 402 orang, Bintan 180 orang, Karimun 161 orang, Anambas 47 orang, Lingga 85 orang, dan Natuna 42 orang.
"Kami imbau seluruh elemen masyarakat untuk tetap konsisten menerapkan protokol kesehatan, dan hindari kerumunan orang," tuturnya.