Suami Indah Kalalo Diisukan Meninggal Dunia, Ini Faktanya

JAKARTA - Indah Kalalo sempat membagikan kecelakaan sepeda motor yang dialami suaminya, Justin Werner. Kejadian itu terjadi di Bali beberapa bulan lalu. Indah lantas tak memberi kabar lebih lanjut tentang kondisi suaminya, hingga muncul kabar suaminya meninggal.

"Saya sebenarnya kesel, suami saya diberitakan meninggal di YouTube. Ada satu kanal yang mengedit foto almarhumah ibu saya saat dimakamkan, diganti dengan wajah suami saya. Konten itu hanya ingin mendapatkan like dan views dengan menyebar berita bohong," ujar Indah ditemui di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan beberapa waktu lalu. 

Indah memilih diam daripada membuat kabar jadi lebih gaduh. Apalagi dia konsentrasi untuk pemulihan suaminya. Kecelakaannya terbilang cukup parah karena menyebabkan beberapa ruas tulang di wajah Justin patah. 

"Suamiku pakai helm tapi helm setengah, jadi aku kalau bisa kasih suggestion buat kalian semua kalau pakai helm naik motor, aku juga naik motor sekarang di Bali, terus semua helm ku kuganti yang full face. Karena kalau yang helm setengah itu bisa kena stang. Kayaknya suami ku kena stang deh jadi tulang wajahnya itu kena parah," paparnya.

Untuk menyembuhkan luka, suaminya menjalani operasi plastik sampai dua kali di Australia. Indah tidak bisa menemani karena visa berkunjungnya sudah habis. Terlebih kecelakaan terjadi saat PPKM dimana akses untuk perjalanan ke Australia terbatas.

"Jadi wajahnya sudah kembali, tapi bicaranya belum normal. Masih ada proses penyembuhan. Tapi aku nggak bisa ke Australia karena visa turis habis," paparnya.

Meski begitu, apa yang dialami suaminya tersebut tak sampai membuatnya trauma atau melarang anggota keluarga mengendarai motor. Bahkan, Indah Kalalo mengaku masih kerap mengendarai motor tentunya dengan hati-hati dan keamanan yang ditingkatkan dari sebelumnya.

"Ya kita sih namanya juga kecelakaan kan tapi kan hidup masih terus berjalan, terus di Bali macet. Cuma buat anter anak-anak saja sih kita berhati-hatinya itu. Traumanya aku langsung ganti helm yang full face, terus kasih tau ke temen-temen, keluarga pokok ya semuanya harus pakai helm kalau bisa full face. Hati hati saja kalau nyetir malam," pungkas Indah Kalalo.