Bagikan:

JAKARTA - Gubernur California Gavin Newsom mengumumkan bahwa seluruh penduduk California akan dapat menyimpan SIM seluler atau tanda pengenal negara bagian di perangkat seluler melalui Apple Wallet dan Google Wallet.

"Kami bermitra dengan dua perusahaan ikonik California, Apple dan Google untuk menyediakan SIM dan kartu identitas yang nyaman, pribadi, dan aman langsung di ponsel masyarakat,” kata Newsom dalam pengumuman di situs resmi pemerintahan California.

Kemampuan baru ini akan menyediakan berbagai cara untuk menambahkan dan menyajikan SIM dan kartu identitas California menggunakan iPhone, Apple Watch, dan perangkat Android.

Menurut Newson, ini adalah langkah besar pemerintah dalam upaya melayani semua warga California dengan lebih baik, menjangkau masyarakat di mana pun mereka berada, dan dengan teknologi yang digunakan masyarakat setiap hari

Warga California akan dapat menggunakan opsi baru ini untuk menunjukkan SIM atau kartu identitas mereka dari aplikasi Google Wallet atau Apple Wallet di sejumlah bisnis dan pos pemeriksaan keamanan termasuk di bandara Badan Keamanan Transportasi (TSA).

“Ini adalah opsi yang praktis untuk verifikasi identitas yang memberi warga California kontrol lebih besar atas cara mereka membagikan informasi mereka,” pungkasnya.

Adapun beberapa negara bagian lain yang sudah mendukung SIM digital dan ID negara bagian melansir TechCrunch, adalah Arizona, Colorado, Georgia, Maryland, dan Ohio.