Bagikan:

JAKARTA – iPad Pro 2024 merupakan perangkat pertama Apple yang menggunakan prosesor M4. Perangkat ini mendapatkan banyak peningkatan, baik dari sistemnya, fiturnya, maupun dari sisi keamanannya.

Saat meluncurkan iPad Pro M4 pada 7 Mei lalu, Apple fokus memamerkan desain dan kinerja perangkatnya. Perusahaan itu tidak mengungkapkan bahwa mereka telah menambahkan fitur keamanan baru yang lebih baik dari generasi sebelumnya.

Ditemukan pertama kali oleh Guilherme Rambo di Mastodon, mengutip dari 9to5google, iPad Pro M4 merupakan perangkat pertama yang menggunakan Lampu Indikator Aman (SIL) terbaru. Mekanisme baru ini telah ditambahkan ke dalam mikrofon dan kamera.

Dengan adanya mekanisme SIL, pengguna iPad Pro M4 bisa mengetahui jika mikrofon dan kamera mereka sedang diretas. Pasalnya, iPad akan menunjukkan titik indikator berwarna yang menunjukkan bahwa dua fitur tersebut sedang digunakan.

Peningkatan yang ditemukan di mekanisme SIL adalah fitur Secure Exclave. Kabarnya, ada banyak fungsi dari fitur yang satu ini, tetapi belum jelas apa saja fungsinya. Satu-satunya fungsi yang sudah terungkap adalah pencegahan kesalahan lampu indikator.

Fitur baru ini membuat kontrol SIL terikat ke komponen perangkat keras sehingga gangguannya akan lebih minim dibandingkan dengan kontrol SIL di perangkat lainnya. Lampu indikator ini akan memastikan bahwa lampu yang mereka tunjukkan memang tepat.

Sepertinya, Apple sengaja tidak memperkenalkan fitur baru ini saat meluncurkan iPad Pro M4. Pasalnya, fitur baru ini secara tidak langsung menunjukkan bahwa indikator keamanan mikrofon dan kamera di perangkat lainnya tidak sebagus dan seaman itu.