Bagikan:

JAKARTA - Menyusul peluncuran Android 15, Google akhirnya mengumumkan serangkaian fitur baru ke Android 15, yang dinilai akan dapat membuat smartphone Anda menjadi lebih aman dari pencurian data. 

Fitur baru pertama adalah Theft Detection Lock, fitur yang menggunakan Google AI ini akan otomatis mendeteksi jika seseorang mengambil ponsel Anda dari tangan Anda dan mencoba berlari, bersepeda, atau mengemudikannya. 

Jika gerakan pencurian terdeteksi, maka akan segera dikunci untuk menjaga informasi Anda agar tidak jatuh ke tangan yang salah. Fitur canggih ini akan diluncurkan pada akhir tahun 2024.

Tidak hanya itu, pada akhir tahun ini juga, Google Play Protect akan menggunakan AI pada perangkat untuk mendeteksi aplikasi yang mungkin terlibat dalam penipuan atau phishing secara real-time

Jika Google Play Protect menemukan sesuatu yang tampak berbahaya, aplikasi akan dikirim ke Google untuk peninjauan tambahan, dan Google akan memperingatkan pengguna atau menonaktifkan aplikasi tersebut. 

Selain dua fitur yang akan membuat ponsel Anda lebih aman, Google juga meluncurkan beberapa fitur tambahan lain seperti kemampuan untuk membuat kartu versi digital dengan Google Wallet. 

Kemudian, Google juga telah bekerja sama dengan Qualcomm supaya Anda bisa segera mengakses konten augmented reality (AR) langsung di Google Maps pada ponsel Anda. 

Google juga akan meluncurkan lebih banyak aplikasi ke Android Auto, serta memudahkan Anda menemukan konten baru di Google TV berkat dukungan Gemini.