YOGYAKARTA - Aplikasi antivirus diluncurkan untuk mengamankan handphone dari serangan virus atau malware. Aplikasi antivirus tersedia di Playstor dan App Store untuk diunduh kemudian diinstal di ponsel. Ada beberapa antivirus hp Android terbaik yang bisa Anda gunakan untuk memperkuat kemananan ponsel Anda.
Penggunaan aplikasi antivirus di hp Android sangat penting mengingat makin banyak bermunculan walware dengan berbagai format. Jika sampai ada virus yang masuk ke ponsel Anda, maka bisa membuat ponsel jadi lemot hingga menghilangkan data-data penting. Virus bisa menyusup ke ponsel melalui beberapa cara.
Untuk meningkatkan keamanan ponsel, Anda perlu menginstal aplikasi antivrus. Saat ini ada banyak aplikasi antivirus hp Android yang bisa Anda pilih.
Daftar Aplikasi Antivirus HP Andorid Terbaik
Malware Bytes
Aplikas Malwarebytes yang hadir dalam versi Android sukses menarik perhatian banyak pengguna ponsel. Aplikasi ini bekerja dengan efektif dalam melawan virus dan malware pada perangkat Android.
Pengembang Malware Bytes telah melengkapi aplikasi ini dengan berbagai fitur, termasuk pembaruan database virus, pelacakan izin, pemindaian untuk ransomware, dan masih banyak lainnya.
Lebih hebatnya lagi, aplikasi ini mampu memeriksa pesan dari berbagai platform seperti WhatsApp, Facebook, dan sejenisnya. Dengan sistem tersebut maka bisa melakukan pencegahan virus dan malware dengan lebih awal.
Avast Antivirus
Avast Antivirus dikembangkan oleh Avast Software untuk menunjang keamanan di ponsel Android. Avast dapat disebut sebagai aplikasi antivirus yang paling diminati untuk perangkat laptop dan Android saat ini.
Untuk versi Androidnya, aplikasi ini telah dilengkapi dengan berbagai fitur canggih, seperti pemindai virus, call blocker, applock, dan perlindungan anti-theft. Selain itu, Avast juga menawarkan fitur booster yang dapat meningkatkan kinerja perangkat Anda menjadi lebih ringan dan lancar.
Kaspersky Antivirus
Kaspersky awalnya lebih dikenal sebagai antivirus untuk perangkat PC atau laptop. Hingga kemuian aplikasi antivirus ini memperluas layanannya dengan merilis platform untuk perangkat smartphone dan tetap menghadirkan fitur-fitur unggulannya.
Bagi para pengguna yang gemar browsing menggunakan smartphone, aplikasi ini menyediakan fitur filter web untuk mengidentifikasi tautan dan situs berbahaya. Selain itu, aplikasi ini juga memiliki opsi pemblokiran panggilan dan pesan, anti-theft, hingga pemindai perangkat.
Avira Antivirus
Avira Antivirus juga termasuk jajaran aplikasi terbaik untuk mengamankan ponsel Android dari serangan malware. Aplikasi ini dibekali dengan fitur dasar seperti proteksi real-time, pemindai kartu SD, dan lainnya.
Aplikasi Avira juga memiliki kelebihan berupa ukuran file yang ringan untuk digunakan dan telah dilengkapi dengan fitur VPN. Oleh karena itu, jika Anda telah menggunakan Avira maka tidak perlu lagi mengunduh aplikasi VPN terpisah.
AVG Antivirus
Aplikasi antivirus yang satu ini juga sudah sangat populer di kalangan pengguna ponsel Android. AVG Antivirus hadir dengan kemampuannya dalam menghilangkan virus dari perangkat.
Aplikasi AVG Antivirus juga memiliki berbagai fitur tambahan yang sangat bermanfaat, Mulai dari pemindai situs web, WiFi scanner, hingga perlindungan untuk menjaga data penting dari ancaman hacker.
Bitdefender
Bitdefender Mobile Security pernah dinobatkan sebagai aplikasi keamanan terbaik untuk perangkat Android dalam uji coba oleh AV-TEST pada tahun 2015 dan 2016 yang lalu. Walaupun hanya menawarkan fitur dasar seperti scan virus untuk ponsel, namun aplikasi ini menyuguhkannya dengan konfigurasi yang sederhana dan kinerja yang sangat cepat.
Dengan semua keunggulannya, tak heran jika aplikasi Bitdefender meraih rating 4.8 di Play Store. Bitdefender sangat cocok bagi pengguna yang mencari aplikasi antivirus Android yang sederhana namun efektif.
Demikianlah rekomendasi antivirus hp Android terbaik yang bisa Anda pasang di ponsel. Sebenarnya menginstal aplikasi antivirus bukanlah hal yang wajib. Namun sebagai pengguna ponsel yang aware akan keamanan perangkat dan data di dalamnya, maka sebaiknya Anda menggunakan aplikasi antivirus.
Ikuti terus berita terkini dalam negeri dan luar negeri lainnya di VOI . Kamu menghadirkan terbaru dan terupdate nasional maupun internasional.