Google Chat Peringatkan Pengguna Jika Ada Link Berisi Pesan Berbahaya
Image Credit: Dok. Google

Bagikan:

JAKARTA - Google baru saja membawa spanduk peringatan berwarna merah ke layanan Chat untuk melindungi pengguna dari link yang berisi phishing dan malware.

"Di Google Chat, Anda akan melihat spanduk peringatan terhadap potensi pesan phishing dan malware yang datang dari pengguna dengan Akun Google pribadi. Spanduk peringatan ini, yang sudah tersedia di Gmail dan Google Drive," ujar Google seperti dikutip dari blog resminya, Minggu, 22 Mei.

Spanduk merah ini akan muncul apabila pengguna Google Chat menerima undangan dari pengguna dengan Akun Google pribadi. Namun, pengguna dapat memilih untuk memblokirnya atau tetap menerimanya.

"Undangan ini mencurigakan. Percakapan ini berisi tautan ke situs phishing yang dikenal yang mungkin mencoba mencuri informasi Anda," tulis spanduk peringatan itu.

Diketahui, penipuan phishing dapat menjebak pengguna dari perangkat atau mengakibatkan pencurian identitas. Biasanya, serangan malware mencakup ransomware yang mengakibatkan kerugian pada korbannya.

Perusahaan mengatakan, bahwa dengan adanya spanduk peringatan ini dapat membantu melindungi pengguna dari aktor jahat, dan menjaga keamanan data.

Fitur ini tersedia untuk pengguna dengan akun Google pribadi dan bisnis, fitur tersebut juga sudah diaktifkan secara default. Spanduk peringatan ini akan ditampilkan di Google Chat versi seluler dan web dalam beberapa hari mendatang.

"Di Gmail, spanduk peringatan (akan) ditampilkan saat menanggapi email yang dikirim dari luar organisasi Anda. Sekarang, spanduk peringatan Android juga ditampilkan saat Anda menambahkan penerima (link) eksternal baru. Admin dapat mengaktifkan atau menonaktifkan label peringatan khusus ini untuk organisasi mereka," ungkap Google.