JAKARTA - Pabrikan ternama BMW tengah mengembangkan teknologi inovasi terbarunya yaitu mode peningkatan 'Push-to-Pass' yang dirancang khusus untuk mobil sport listrik.
Dikutip dari laman ArenaEV, 5 November, dengan teknologi mutakhir ini BMW ingin mendefinisikan kembali pengalaman berkendara kendaraan listrik, dengan torsi tinggi yang luar biasa dan tentu menjadi keunggulan dibandingkan dengan merek lainnya.
Inovasi ini merupakan konsep sederhana tapi bisa memacu adrenalin setiap pengguna. Di mana akan disisipkan sebuah tombol yang akan menambah lonjakan torsi tinggi. Idenya ini bertujuan membuat mobil listrik tidak hanya tentang efisiensi dan keberlanjutan, tetapi juga memiliki kecepatan tinggi tiba-tiba.
Menurut pengajuan paten di situs Organisasi Hak atas Kekayaan Intelektual Dunia (WIPO), sistem ini bekerja dengan memungkinkan pengemudi memicu mode boost, yang kemudian menyebabkan unit kendali mobil meningkatkan torsi penggerak dengan cepat.
Peningkatan ini begitu cepat sehingga dianggap bukan sebagai peningkatan bertahap namun sebagai percepatan yang nyata, menawarkan pengalaman yang mendebarkan bagi penumpangnya.
Semburan tenaga ini serupa dengan turbo yang ditemukan pada beberapa mobil bermesin pembakaran berperforma tinggi, namun disesuaikan dengan kemampuan unik motor listrik.
Untuk lebih meningkatkan sensasi berkendara, BMW juga akan mengintegrasikan soundscapes khusus yang menyertai peningkatan torsi, menambahkan dimensi pendengaran pada pengalaman tersebut.
BACA JUGA:
Teknologi ini bukan sekedar konsep khayalan dan akan diterapkan juga pada beberapa model kendaraan listrik masa depan dari BMW. Dengan pengembangan ini, BMW yakin ini dapat menjawab kritik umum terhadap kendaraan listrik, di mana tak memberikan kesan emosional, berbeda dengan mobil bermesin pembakaran.