Bagikan:

JAKARTA - Beberapa pabrikan otomotif perlahan mulai melakukan gerakan pengurangan penggunaan karbon. Tidak hanya pada komponen mesin, melainkan juga pada bahan baku lain.

Salah satu pabrikan yang serius dengan tujuan ini adalah Yamaha. Mereka baru-baru ini memperkenalkan bahan baku ramah lingkungan ke dalam proses perakitan yang disebut polipropilena.

Dikutip dari laman resmi Yamaha, Selasa, 11 April lalu, pabrikan asal Jepang ini percaya bahwa penggunaan bahan baru tersebut memiliki kualitas yang cukup tinggi dan bekerja dengan baik pada beberapa model sepeda motor yang mereka luncurkan untuk beberapa negara ASEAN.

Yamaha juga mengatakan bahwa mereka akan menggunakan bahan tersebut pada sebagian besar unit sepeda motornya. Berarti, beberapa komponen pada motor Yamaha akan memiliki kadar daur ulang cukup tinggi.

Kini Yamaha juga akui bahan baku pada produksi sepeda motornya belum sepenuhnya menggunakan Polipropilena. Namun, mereka berencana meningkatkan penggunaan bahan tersebut di masa mendatang.

Ini bukan cara satu-satunya bagian Yamaha menggerakkan penggunaan bahan netral karbon. Yamaha juga akan menggunakan bahan yang disebut "Green Aluminium" pada model mereka di masa mendatang.

"Green Aluminium" mengacu pada penyempurnaan bahan yang dibuat melalui energi terbarukan dengan mengeluarkan karbon dioksida yang lebih sedikit dalam proses pembuatan unit.