Bagikan:

JAKARTA - Mike Tyson mengklaim dirinya menjalani perawatan sel induk beberapa tahun yang lalu. Sejak itu, dia merasa 'aneh' dengan tubuhnya.

Mantan juara kelas berat Tyson dikenal sebagai salah satu petinju yang paling mengintimidasi. Dengan kecepatan luar biasa dan kekuatan dahsyat sepanjang kariernya.

Namun, setelah pensiun dari tinju pada tahun 2005, Tyson total meninggalkan olahraga dan berat badannya kian bertambah.

Ini semua berubah beberapa tahun yang lalu, ketika Tyson membuat keputusan untuk mengubah hidupnya dan mengembalikan bentuk badannya seperti petinju profesional.

Selain mengubah pola makan dan rutinitas hariannya, Tyson baru-baru ini mengatakan bahwa ia menjalani terapi sel punca untuk membantu transformasi tubuhnya.

Terapi yang juga dikenal dengan nama stem cell ini merupakan salah satu pengobatan menjanjikan, yang dapat membantu memulihkan sel-sel tubuh yang rusak akibat penyakit berat.

Dalam rekaman wawancara yang baru-baru ini muncul kembali bersama LL Cool J di SiriusXM tahun lalu, melalui The Sun, Tyson memberi tahu sang rapper tentang terapi yang dijalaninya.

"Ya. Saat diambil darahnya berwarna merah dan ketika kembali hampir seperti cairan," klaim Tyson.

"Saya hampir bisa melihat darah itu, dan kemudian mereka menyuntikkannya ke dalam diri saya.

"Dan saya sudah aneh sejak itu, saya harus menjaga keseimbangan tubuh saya sekarang."

Sejak menjalani transformasi tubuh, Tyson kembali bertinju dengan hasil yang luar biasa. Belum lama ini, dia bertarung dalam sebuah acara eksibisi melawan sesama legenda Roy Jones Jr.

Ketika Jones terlihat tidak bugar, Tyson terlihat dalam kondisi puncak. Pertarungan itu sendiri dianggap seri dan Tyson bersiap kembali ke ring dengan calon lawan yang belum ditentukan.