JAKARTA - Febriana Dwipuji Kusuma/Amallia Cahaya Pratiwi gagal menyusul Putri Kusuma Wardani dan Dejan Ferdiansyah/Gloria Emanuelle Widjaja ke final Korea Masters 2024.
Ana/Tiwi kalah dua gim langsung melawan ganda putri China, Li Yi Jing/Luo Xu Min, dengan skor 10-21 dan 11-21 di Iksan Gymnasium pada Sabtu, 9 November 2024.
Ana/Tiwi yang menjadi unggulan ketiga tampak tak berdaya melawan unggulan kedua turnamen berlevel BWF 300 tersebut.
Pada set pertama, mereka cuma berhasil sekali menyamakan kedudukan 1-1. Setelah itu, laju ganda putri China tak terbendung.
Li/Luo memimpin sangat jauh di interval dengan skor 11-4. Usai mendapat poin 17, mereka empat angka beruntun berikutnya untuk mengambil set pertama.
BACA JUGA:
Pada set kedua setali tiga uang. Ana/Tiwi benar-benar tak bisa bangkit. Mereka cuma dikasih kesempatan menyamakan kadudukan satu kali, yaitu 3-3.
Selepas itu, Li/Luo melenggang dengan nyaman hingga menutup jeda dengan keunggulan 11-7.
Usai interval, Ana/Tiwi sempat mendekat 9-11. Namun, upaya mereka sia-sia lantaran ganda putri China tak terbendung setelahnya.
Sama seperti set pertama, setelah mendapat poin 17, Li/Luo meraih lima poin beruntun untuk menutup set kedua.
Kegagalan itu membuat Ana/Tiwi gagal mengikuti jejak rekannya. Sebelumnya, Putri Kusuma Wardani mengamankan tiket final usai menekuk tunggal China Taipei, Chiu Pin-chian, dua gim langsung, 21-13 dan 21-13.
Putri KW akan berjumpa tunggal China, Han Qianxi, pada laga final, Minggu, 10 November 2024.
Dejan/Gloria setali tiga uang. Mereka melangkah ke final setelah menghentikan pasangan tuan rumah, Ko Sung-hyun/Eom Hye-won, dua gim langsung, 21-18 dan 21-7.
Berikutnya, mereka sudah dinanti Guo Xinwa/Chen Fanghui di laga puncak.