Bagikan:

JAKARTA - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, memastikan timnya dalam keadaan siap menghadapi Bahrain. Ia mengatakan bahwa cuaca di markas lawan tak menjadi halangan berarti.

Jelang laga yang digelar Kamis, 10 Oktober 2024, Shin Tae-yong merasa cuaca bukan kendala. Namun, sang pelatih justru menyoroti soal jetlag Skuad Garuda karena mereka baru tiba pada Senin, 7 Oktober 2024.

"Untuk cuaca tidak jadi masalah karena sekarang jam 6 (sore waktu setempat). Kami latihan jam 6 sejuk saja, apalagi nanti pertandingan berlangsung jam 7 malam," kata Shin Tae-yong dalam rilis PSSI dikutip pada Selasa, 8 Oktober 2024.

"Memang cuaca tidak jadi masalah untuk adaptasi, tetapi paling yang jadi masalah jetlag saja," tutur sang pelatih.

Setibanya di Bahrain, Timnas Indonesia telah menjalani latihan perdana. Sesi latihan tim juga berjalan dengan lancar ditambah dengan beberapa pemain abroad yang sudah bergabung, seperti Thom Haye, Ivar Jenner, Sandy Walsh, hingga Marselino Ferdinand.

Pada kesempatan yang sama setelah berlatih, Thom Haye menegaskan kondisi Timnas Indonesia baik-baik saja untuk laga ketiga Grup C Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.

"Bagus, bagus. Keadaan di sini sangat bagus. Senang berada di sini," ucap Thom Haye.