JAKARTA – Pasangan ganda campuran Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja lolos ke perempat final Macau Open 2024.
Dejan/Gloria melanjutkan perjalanan di turnamen ini usai menang mudah 21-8 dan 21-12 atas pasangan China Taipei, Po Li Wei/Chang Ching Hui, pada Kamis, 26 September 2024, siang WIB.
Dalam duel ini, tidak hambatan yang ditemui oleh Dejan/Gloria sepanjang gim pertama. Mereka memulai dengan melahirkan tiga angka beruntun.
Lawan lalu memangkas jarak menjadi selisih satu poin saja. Akan tetapi, Dejan/Gloria langsung merespons dengan tujuh angka konsekutif untuk menjauh.
BACA JUGA:
Jarak angka antara kedua pasangan tidak mengecil lagi setelah itu. Wakil Indonesia pun kemudian menutup gim pertama dengan enam angka beruntun.
Pada gim kedua, kejar-mengejar angka terjadi hanya pada delapan angka awal. Setelah kedudukan 4-4, Dejan/Gloria langsung tancap gas dengan enam angka.
Lawan kemudian mendekatkan diri menjadi 8-11. Namun, Dejan/Gloria kembali menjauh dengan lima angka setelahnya dan lawan pun dibuat kian tidak berdaya.
Dejan/Gloria yang hadir sebagai unggulan ketiga di turnamen ini selanjutnya akan bertemu unggulan kedelapan asal Thailand, Ruttanapak Oupthong/Jhenicha Sudjaipraparat.
Duel tersebut merupakan bentrok kompetitif kedua mereka. Sebelumnya di babak pertama Jepang Open 2024 pada Agustus 2024, Oupthong/Jhenicha keluar sebagai pemenang.